Audio Plus Gelar Workshop Sekaligus Resmikan Ground zero Reference store dan Ground Zero Reference Car

Foto: aftermarketplus.id

AFTERMARKETPLUS.id – PT. Audio Plus Indonesia selaku distributor tunggal audio mobil merek Ground Zero di Indonesia menggelar workshop dengan mengusung tema ‘Ground Zero Car Audio Mastering’ yang berlangsung di Swissotel PIK Avenue, Jakarta Utara (4/3).

Di acara ini PT Audio Plus lndonesia mendatangkan secara khusus pembicara utama pakar car audio dunia ternama yang telah menggeluti dunia audio mobil lebih dari 30 tahun, yaitu Mr. Peter Floqvist selaku Ground Zero Asia Head.

Selama 25 tahun terakhir Peter merupakan sosok penting yang merancang dan membangun banyak mobil yang berhasil menjuarai berbagai kompetisi berskala internasional seperti EMMA Europe Final dan IASCA World Final.

“Wawasan terkini aplikasi teknologi pada produk audio mobil dan secara khusus memberikan pemahaman dan ketrampilan berkaitan dengan penggunaan instrumen canggih serta teknik penyetelan audio mobil,” ujar Peter kepada aftermarketplus.id di Jakarta (4/3).

Selain itu, Ground Zero International dan P’I’. Audio Plus Indonesia juga mendatangkan secara khusus founder Ground Zero, Mr. Karl Felix lautner, untuk meresmikan Ground zero Reference store dan Ground Zero Reference Car.

Project ini merupakan kolaborasi antara Ground Zero dengan Cartens Autosound, car audio installer and sound proof specialist dibilangan Jakata Selatan.

“Reference project ini merupakan kerjasama yang menerapkan standar internasional demi meningkatkan ‘customer experience’atau pengalaman lebih kepada penikmat audio mobil di Tanah Air, terutama dalam memilih dan memasang produk audio di mobil kesayangannya,” terang Edy Susanto selaku Founder Cartens Autosound.

Hadirnya rumah audio Ground Zero Reference Store bertujuan agar konsumen mendapatkan layanan mulai dari pengalaman langsung melihat, memilih perangkat audio hingga mendengar langsung beragam produk audio Ground Zero sebelum memutuskan perangkat apa yang akan diaplikasikan ke dalam kendaraannya.

Sementara itu ‘Ground Zero Reference Car’ merupakan kolaborasi 2 pakar car audio, yaitu Edy Susanto dan Peter Floqvist untuk merancang dan membangun car audio system kelas dunia.

Rencananya, Reference car akan dipamerkan di salah satu pameran mobil skala internasional. 

[MNR]

About pekik udi irianto 2285 Articles
1. Otomotif Tabloid, PT Dunia Otomotifindo - Group of Magazine as Photographer from May 2, 1994 to June 14, 2001 2. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photographer from June 15, 2001 to December 31, 2001 3. Otosport Tabloid, Automotive Media Supporting Unit, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2002 to December 31, 2002 4. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2003 to April 5, 2003 5. Auto Bild Magazine, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from May 6, 2003 to December 31, 2008 6. Photographic Section, Auto Bild Editorial Department, Automotif Media, Publishing II Division, PT Infometro Mediatama - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2009 to October 31, 2014 7. aftermarketplus.id as Editor in Chief from August 2, 2015 to present