FITUR DIVE-IN SEAT DI TOYOTA SIENTA BERI KEMUDAHAN MEMBAWA BARANG BAWAAN

Foto: Aftermarketplus

JAKARTA, AFTERMARKETPLUS – Toyota Sienta hadir di tengah persaingan segmen MPV di Indonesia dengan menyuguhkan sederet keunggulan. Tidak saja dibekali kabin yang lega tapi juga fitur penunjang untuk memberi kemudahan saat membawa barang bawaan dalam jumlah banyak.

KABIN LAPANGSalah satu poin penting di Toyota Sienta ialah fitur Dive-in Seat. Ini adalah siasat jitu yang disuguhkan Sienta dalam memberikan akomodasi lebih baik di bagasi.

Hadirnya fitur Dive-in Seat membuat bangku paling belakang Sienta bisa terlipat dan tersembunyi di kolong bangku baris kedua dengan begitu rapi. Jadi saat tidak dibutuhkan, pengguna bisa saja membuat konfigurasi jok di kabin hanya 5 penumpang dengan ruang bagasi luas yang bisa menampung 5 koper berukuran besar sekaligus.

Kehebatan fitur Dive-in Seat semakin terasa saat dikombinasi jok baris kedua dilipat. Ruang kargo tidak hanya semakin luas, pengguna bahkan bisa memasukkan 2 unit sepeda sekaligus bahkan yang berjenis MTB (sepeda gunung) dengan mudah tanpa melepas ban.

TTTFleksibilitas kabin di Toyota Sienta inilah yang menjadi keunggulannya sebagai Multi-Activity Vehicle . Intinya, Anda bisa berkendara dengan penuh gaya tanpa harus mengorbankan fungsi maksimal dari sebuah MPV dengan kemampuan angkut barang yang prima.

About pekik udi irianto 2284 Articles
1. Otomotif Tabloid, PT Dunia Otomotifindo - Group of Magazine as Photographer from May 2, 1994 to June 14, 2001 2. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photographer from June 15, 2001 to December 31, 2001 3. Otosport Tabloid, Automotive Media Supporting Unit, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2002 to December 31, 2002 4. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2003 to April 5, 2003 5. Auto Bild Magazine, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from May 6, 2003 to December 31, 2008 6. Photographic Section, Auto Bild Editorial Department, Automotif Media, Publishing II Division, PT Infometro Mediatama - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2009 to October 31, 2014 7. aftermarketplus.id as Editor in Chief from August 2, 2015 to present