MENTAL JUARA HANTAR DUA WAKIL PT DAYA ADICIPTA MOTORA JADI PEMENANG

Foto: aftermarketplus.id

JAKARTA, AFTERMARKETPLUS.ID – Sebuah kebanggaan tersendiri bagi PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku main dealer sepeda motor dan suku cadang Honda di Jawa Barat. Karena dua orang perwakilannya sukses meraih penghargaan bergengsi di Kontes Layanan Honda Nasional 2017.

Sigit Priyono dan Enjang Nugraha merupakan wakil DAM, dimana keduanya juga menyisihkan 150 peserta lain dari Jawa Barat. Mereka mengharumkan Jawa Barat di kontes yang diselenggarakan oleh PT Astra Honda Motor (AHM).

AAC 2Sigit meraih juara pertama kategori Pimpinan Jaringan Wing/Big Wing Dealer. Sedangkan Enjang Nugraha juara kedua di kategori Front Line People (FLP) Wing/Big Wing Dealer.

Kebanggaan dan kegembiraan itu terlihat dari jumpa pers yang khusus digelar PT DAM, Rabu siang (20/12), demi merayakan kemenangan tersebut.

Seperti diutarakan Fenny Hasibuan, General Manager Honda Customer Care Center (HC3) DAM, pihaknya berharap prestasi ini dapat memotivasi serta meningkatkan semangat Satu HATI.

“Baik itu bagi seluruh Front Line People, Deliveryman serta pimpinan jaringan Honda di Jawa Barat, untuk terus menghadirkan layanan terbaik bagi konsumen,” jelas Fenny.

Kebetulan, sesuai kualitas peserta, pemenangnya merupakan perwakilan dari dealer Wing/Big Wing.

Ajang kontes yang diikuti 29 main dealer motor Honda ini sendiri telah memasuki 11 tahun penyelenggaraan. Tahun ini dibagi dua kelompok dealer, yaitu reguler dealer dan Wing/Big Wing dealer.

Pembagian ini sesuai perkembangan layanan jaringan motor Honda di Tanah Air.
Pada setiap kelompok terdapat tiga kategori yang dilombakan, sesuai fungsinya dalam melayani konsumen. Yaitu Front Line People (FLP), Deliveryman serta pimpinan jaringan Honda.

“Namun secara persiapan tak ada fokus khusus terhadap dealer Wing/Big Wing. Pembekalan ilmu selama 3 bulan yang DAM berikan sama antara dealer reguler dan Wing/Big Wing. Tapi memang dealer Wing/Big Wing baru ada tahun ini, jadi masih update,” jelasnya.

Sigit yang sudah 13 tahun bekerja di dealer Honda mengatakan sangat senang dengan keberhasilannya.

“Banyak peserta yang bagus. Terutama dari Pulau Bali dan dealer lain di Pulau Jawa. Karena memang tak hanya soal pengetahuan dan attitude, tapi mental juga benar-benar diuji di sini,” terangnya.

Sementara Enjang yang mengaku lawan terberat berasal dari dealer Lampung, tahun ini merupakan kontes kedua yang ia ikuti.

“Tahun lalu saya juara tiga, dan tanpa bermaksud SARA, dari semua pemenang hanya saya yang benar-benar ‘Urang Sunda’. Itu menjadi kebanggan tersendiri buat saya,” tandasnya.

Menyikapi karakter konsumen sebagai bagian dari tugas keseharian, baik Sigit maupun Enjang sama-sama mengakui kalau konsumen dealer Wing/Big Wing merupakan orang-orang yang ingin dilayani dengan cepat dan mudah.

“Sentuhan aftersales ke mereka sedikit berbeda dibanding konsumen reguler dealer. Mereka ingin diperhatikan lebih dan tak mau repot,” tukas Enjang.

Kini Enjang dan Sigit telah menikmati hasil jerih payah mereka.

“PT DAM pasti memberi apresiasi sesuai apa yang telah mereka raih. Begitupun masing-masing dealer tempat mereka bekerja,” ucap Fenny.

Selamat untuk Sigit dan Enjang!

[OBK]

About pekik udi irianto 2282 Articles
1. Otomotif Tabloid, PT Dunia Otomotifindo - Group of Magazine as Photographer from May 2, 1994 to June 14, 2001 2. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photographer from June 15, 2001 to December 31, 2001 3. Otosport Tabloid, Automotive Media Supporting Unit, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2002 to December 31, 2002 4. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2003 to April 5, 2003 5. Auto Bild Magazine, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from May 6, 2003 to December 31, 2008 6. Photographic Section, Auto Bild Editorial Department, Automotif Media, Publishing II Division, PT Infometro Mediatama - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2009 to October 31, 2014 7. aftermarketplus.id as Editor in Chief from August 2, 2015 to present