AFTERMARKETPLUS.id - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) terus memberikan edukasi terkait program kampanye terbaru #PilihXPANDERPinterBener.
Tidak saja menitikberatkan pada kemudahan dan keuntungan yang besar saat memutuskan memiliki Mitsubishi XPANDER jadi mobil pilihan.
Namun PT MMKSI berani menjamin small-MPV mereka ini bisa memberikan biaya kepemilikan jauh lebih terjangkau dibanding kompetitor.

"Jadi kami punya mysterious shopper untuk servis ke beberapa brand kompetitor. Misalkan servis bagian tertentu di kompetitor Rp 1,7 juta, maka dari Mitsubishi Motors kita ambil posisi untuk menetapkan harga servis di posisi mana" kata Ronald Reagan, Head of After Sales Marketing and Development Department PT MMKSI.
Jaminan perawatan memang sudah diberikan Mitsubishi Motors sejak konsumen membeli Mitsubishi XPANDER. Dengan biaya perawatan Rp 0 alias gratis termasuk spare part hingga 3 tahun (atau 50.000 km).
Perawatan ini mencakup program servis kendaraan dengan part sesuai booklet, produk chemical, aplikasi water repellent dan 1 tahun asuransi kecelakaan diri.
Hal inilah yang membuat harga Mitsubishi XPANDER tetap bertahan stabil meski sudah digunakan selama 3 tahun.
Misalkan Mitsubishi XPANDER dibeli seharga Rp 260 juta maka harga bekasnya masih bertahan di angka Rp 235 juta, hanya menyusut Rp 25 juta.
Hal ini tentu lebih hemat dibanding kompetitor, misalkan dijual seharga Rp 240 juta, masih kena biaya servis 3 tahunan Rp 4 juta dan kena penyusutan harga bekasnya bisa di angka Rp 180 juta alias menyusut Rp 60 juta.
Kemudahan perlindungan perawatan Mitsubishi XPANDER juga bisa dengan meng-upgrade paket SMART Gold.
"Jadi semua pembeli XPANDER itu kan dapat paket SMART Gold dan ini masih bisa di-upgrade ke SMART Diamond, konsumen cukup menambah biaya Rp 660 ribu dengan konsultasi ke sales atau service advisor di service area terdekat" kata Ronald lagi.
Keuntungan menggunakan paket SMART Diamond juga jauh lebih lengkap.
"Jadi, dengan tambah Rp 660 ribu itu ada produk chemical yang kita berikan sebelum mencapai 20.000 KM karena kalau sudah masuk 20.000 KM itu masuk paket SMART Gold" tambah Ronald.
Beberapa anjuran penting lain bagi pengguna Mitsubishi XPANDER ialah diwajibkan untuk melakukan spooring dan balancing setiap 10.000 km.
Juga dengan rincian biaya perawatan yang lebih hemat hingga 23%.
Dimana total biaya perawatan Mitsubishi XPANDER 3 tahun atau 50.000 km khusus part, totalnya hanya Rp 4,41 juta.
Sementara biaya perawatan kompetitor dalam kurun waktu yang sama bisa kena Rp 5,75 juta. Mantap!
[MNR]

Author : pekik udi irianto > 2894 Articles
Pekik Udi Irianto mengenyam pendidikan di Vrije Academie voor de Beeldende Kunsten, The Haque, NL. Memulai karir di bidang otomotif sejak: 1994 : Fotografer Tabloid Otomotif. 2001 : Redaktur Foto Tabloid Otosport. 2003 : Redaktur Foto Majalah Auto Bild Indonesia. 2015 : Pemimpin Redaksi aftermarketplus.id.
List Comment
No Comment