First Drive : Sehari Bersama All New Nissan Serena Highway Star 2019

Foto: aftermarketplus.id

AFTERMARKETPLUS.id – All New Nissan Serena yang diluncurkan bulan Februari 2019 lalu di Indonesia ini hadir dengan segudang fitur dan teknologi terkini.

Aftermarketplus.id berkesempatan menjajal All New Nissan Serena Highway Star bersama awak media lainnya di acara Media Test Drive All New Nissan Serena dengan rute Jakarta menuju Sentul (15/4).

Pandangan pertama tertuju pada tampilan eksterior dengan bentuk mengkotak All New Nissan Serena yang terlihat gagah namun tetap terlihat elegan ini, membuat kami tak sabar untuk segera mencobanya.

Apalagi kesan mobil MPV garang ini juga terlihat dari bentuk V-Motion Grille yang kini menjadi identitas utama dari penampilan seluruh jajaran Nissan saat ini.

Masuk ke dalam kabin, kami disambut penampilan dashboard All New Nissan Serena yang berkesan mewah dan futuristik.

Penggunaan setir sport steering wheel with flat bottom berdesain baru yang enak digenggam serta posisi duduk yang nyaman, karena All New Nissan Serena telah menggunakan kursi leather dengan spinal support, yang didesain khusus membuat kami mengemudikan MPV ini membelah kemacetan Jakarta sama sekali tidak merasa lelah.

Untuk memaksimalkan visibilitas, Nissan telah mendesain pilar A yang lebih tipis, mulai dari kaca depan landai hingga kaca samping semua dirancang dengan ukuran besar sehingga pandangan pengemudi kedepan maupun ke samping bisa lebih maksimal.

All New Nissan Serena Highway Star yang kami coba ini mengusung mesin MR20 2.0 liter 4-silinder CVTC yang mampu menghasilkan tenaga 150 Ps dengan torsi 200 Nm cukup mumpuni ketika kami mendahului kendaraan lain.

Puas mengendarai All New Nissan Serena Highway Star, aftermarketplus.id giliran mencoba merasakan duduk sebagai penumpang di bangku baris kedua.

Selain kabin yang luas untuk mobil sekelasnya, All New Nissan Serena juga punya fitur bangku yang dapat diatur secara fleksibel.

Selain bangku jok baris pertama yang memiliki armrest terpisah, pada jok baris kedua juga menggunakan format Captain Seat dengan Long Slide Function.

Untuk penumpang jok baris ketiga, bisa lebih mudah keluar maupun masuk ke dalam kabin dengan memajukan jok baris kedua menggunakan foot pedal.

All New Nissan Livina juga sudah dilengkapi 7 titik USB Port di semua baris jok, dengan dua USB Port bisa dikoneksikan ke sistem hiburan. Fitur ini tentunya sangat memanjakan seluruh penumpang.

Satu lagi keunggulan dari mobil ini, yaitu pintu geser otomatis yang dapat dioperasikan dengan mode hands free berkat Intelligent Key dengan mengayunkan kaki Anda di bawah pintu.

Kapasitas bagasi yang besar juga merupakan keuntungan tersendiri, di mana pengguna dengan mudah membawa barang-barang besar mulai dari koper hingga tas golf.

Selanjutnya penggunaan fitur dual back door memberikan kemudahan bagi para pengguna All New Nissan Serena, tanpa harus effort membuka seluruh pintu bagasi apabila berada dalam ruang sempit, Anda tetap bisa mengakses ruang bagasi.

Caranya dengan membuka bagian kaca dari pintu bagasi, yang mana tombol elektrik pembuka pintu bagasi kaca ini terdapat di balik logo Nissan.

All New Nissan Serena juga sudah dibekali dengan segudang fitur keselamatan pasif dan aktif, seperti 8 titik sensor parkir, 6 SRS airbags, Vehicle Dynamic Control & Traction Control System, Hill Start Assist, Anti-Lock Braking System, Electronic Brake Force Distribution dan Brake Assist.

All New Nissan Serena Highway Star dibanderol Rp 465 juta (OTR Jakarta) dan All New Serena X dibanderol Rp 448 juta (OTR Jakarta).

[MNR]

About pekik udi irianto 2281 Articles
1. Otomotif Tabloid, PT Dunia Otomotifindo - Group of Magazine as Photographer from May 2, 1994 to June 14, 2001 2. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photographer from June 15, 2001 to December 31, 2001 3. Otosport Tabloid, Automotive Media Supporting Unit, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2002 to December 31, 2002 4. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2003 to April 5, 2003 5. Auto Bild Magazine, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from May 6, 2003 to December 31, 2008 6. Photographic Section, Auto Bild Editorial Department, Automotif Media, Publishing II Division, PT Infometro Mediatama - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2009 to October 31, 2014 7. aftermarketplus.id as Editor in Chief from August 2, 2015 to present