Ban Corsa Platinum Cross S Siap Unggul di Dua Medan

AFTERMARKETPLUS.id – Menjelang pertengahan tahun ini, PT Multistrada Arah Sarana Tbk (MASA) memperkenalkan produk unggulan terbaru untuk segmen roda dua, yakni Corsa Cross S Dual Purpose.

Peluncuran ban untuk onroad dan offroad ini dilakukan bertepatan dengan berakhirnya perjalanan Tim Jelajah Tangguh, yang tahun ini menempuh jarak 700 Km melewati rute selatan pulau Jawa.

Uthan M Arief Sadikin, Direktur PT MASA Tbk mengatakan, perjalanan Tim Jelajah Tangguh ini sekaligus menguji dan membuktikan kehandalan serta keawetan Corsa Platinum Cross S.

“Sebagai produsen ban Nasional terkemuka di Indonesia, kami terus mengembangkan produk-produk unggulan. Salah satunya seperti yang diperkenalkan saat ini, Corsa Platinum Cross S Dual Purpose,” jelas Uthan saat berlangsungnya peluncuran Corsa Cross S di Yesterday Backyard Resto, Antasari, Jakarta Selatan, Selasa petang (24/4).

Lebih lanjut ia mengatakan, Cross S sangat cocok digunakan di berbagai jenis jalan, dan terbukti awet serta memiliki grip mumpuni untuk perjalanan jarak jauh.

Sementara Salomon Manalu, Brand Manager Corsa menambahkan, keunggulan ban ini tak lepas dari riset dan pengembangan yang dilakukan tim R&D PT MASA Tbk selama sekitar 2 (dua) tahun.

Mengingat kontur jalan di Indonesia sangat beragam, dari halus, berkerikil hingga basah.

“Corsa Platinum Cross S ditopang teknologi perpaduan kompon carbon black dan silica. Lewat aplikasi teknologi ini, Cross S mampu menghasilkan kompon 50% lebih awet ketimbang jenis kompon lain. Tanpa mengurangi daya cengkram antara ban dan aspal. Sehingga ban ini menjadi pilihan tepat pengendara offroad dan onroad. Baik dari segi kenyamanan berkendara, juga faktor ekonomi karena keawetannya,” tandas Momon, panggilan akrab Salomon.

Tersedia di pasar dengan ukuran yang cukup lengkap, yaitu mulai dari Rim 14 dari size 80/90 – 14 hingga size 110/80 – 14.

Lalu Rim 17 yang akan tersedia mulai dari ukuran standar 70/90 – 17, hingga ukuran ekstrem 140/80 – 17.

Artinya, dengan ukuran yang beragam tadi, ban ini bisa digunakan untuk berbagai jenis motor. Mulai dari motor skuter matik (skutik), cub (bebek), sport hingga motor-motor custom.

PT MASA Tbk mematok Harga Eceran tertinggi (HET) untuk Corsa Cross S yaitu Rp196 ribu – 400 ribuan.

[OBK]

About Gilang Budiman 986 Articles
Organisation Experience Honda Civic Indonesia (2002) BMW CAR CLUB INDONESIA (2009-now) Mercedes Benz Club Indonesia (2014-now) Testing driver Ferrari F12, Bmw i8, Bentley, Lotus Elise, Lotus Exige, etc (2011-now) Auto bild magazine (2011 - 2015) Car Review, Otodriver, Car moto (2015-2016 ) Senior Editor aftermarketplus.id (2016-)
Contact: Website