Purewax Indonesia Berikan Tips Hilangkan Baret pada Kendaraan

Foto: Istimewa

AFTERMARKETPLUS.id – Purewax Indonesia memberikan solusi perawatan cat bodi mobil menyeluruh melalui produk-produk perawatan pembersih agar pelanggan dapat terus menjaga, merawat dan mempertahankan penampilan terbaik mobil.

Berikut tips melakukan perawatan bodi mobil khususnya pada cat kendaraan:

Menghilangkan baret dengan Kompon

Memudarkan baret mobil dengan ini merupakan salah satu cara yang paling mudah digunakan, krim pasta yang terkandung di dalamnya dapat membersihkan goresan bodi yang bekerja dengan cara mengikis lapisan cat hingga tidak terlihat.

Ketika terdapat baret yang ringan. Anda dapat menggunakan jenis kompon berwarna putih karena kompon ini memiliki daya kikis yang sangat kuat. Langkah yang harus Anda lakukan sebelum membersihkan goresan yaitu menyiapkan alat lain yang dibutuhkan seperti kain.

Langkah pertama yang perlu dilakukan yaitu membersihkan bagian yang tergores dengan menggunakan air untuk menghilangkan berbagai kotoran yang menempel. Kemudian bersihkan air yang sudah dituang tadi menggunakan lap hingga kering.

Setelah kering, poles bagian yang tergores menggunakan kompon poles. Supaya tidak cepat mengering, Anda perlu mengoles menggunakan kompon dengan waktu yang cepat. Sebab, ketika kompon sudah kering maka akan mengeras dan kompon akan sulit untuk dibersihkan.

Lakukan polesan secara ringan supaya cat mobil tidak terkikis dengan satu arah agar hasilnya lebih merata. Setelah bagian baretnya sudah bersih, Anda dapat membilas menggunakan air lalu keringkan.

Menggunakan pasta Gigi

    Merupakan bahan yang paling mudah dicari, tidak hanya berfungsi untuk membersihkan gigi, kandungan yang ada di dalamnya juga bisa membersihkan baret yang ada di bodi mobil.

    Sebelum menggunakan pasta gigi, pastikan terlebih dahulu mobil Anda dalam keadaan bersih. Setelah Anda memastikan, siapkan kain lembut yang nantinya berfungsi sebagai wadah untuk pasta gigi.

    Cara menghilangkan baret mobil menggunakan pasta gigi sangatlah mudah.Pertama, basahi kain terlebih menggunakan air yang bersih. Setelah itu Anda dapat menuangkan pasta gigi secukupnya sesuai dengan seberapa lebarnya goresan yang ada.

    Kemudian, Anda dapat menggosok bagian mobil yang baret hingga merata. Namun pemolesan menggunakan pasta gigi sebenarnya kurang efektif apabila Anda cukup mengandalkan pasta gigi saja tanpa memadukan dengan bahan lain.

    Mengecat Ulang Bodi Kendaraan

      Mengecat ulang merupakan salah satu cara menghilangkan baret mobil yang dalam.  Namun ketika akan melakukannya dengan sendiri, Anda perlu berhati-hati karena hal ini bukan sesuatu yang mudah. Baik akan di cat di bengkel, maupun akan melakukannya sendiri, proses pengecatan harus dilakukan secara akurat.

      Hal ini dikarenakan karena cat mobil memberikan peran yang sangat besar terhadap keindahan dan warna mobil. Dengan demikian, ketika salah sedikit dalam melakukannya, penampilan mobil akan menjadi tidak bagus.

      Cara yang perlu dilakukan ketika mengecat ulang, bukan langsung di cat begitu saja. Sebelum melakukannya, Anda perlu mengamplas bagian mobil yang baret. Cat mobil yang digunakan bukan keseluruhannya berbahan dasar cat, melainkan Anda perlu mencampurnya terlebih dahulu dengan tiner.

      Menggunakan Wax atau cairan pembersih

        Menghilangkan baret dengan menggunakan tipe wax hanya dapat dilakukan jika goresan yang terjadi merupakan goresan halus. Terdapat dua jenis tipe wax, yaitu tipe wax dalam bentuk padat dan cair. Wax cair dapat membuat goresan terlihat lebih samar karena bahannya yang bersifat abrasif.

        Ketika menggunakan wax cair, Anda harus berhati-hati karena jika menggosoknya terlalu keras, maka akan menyebabkan goresan semakin bertambah. Sedangkan untuk wax padat tidak memiliki kandungan bahan abrasif, jadi aman untuk Anda gunakan.

        Purewax Indonesia hadir sebagai pelengkap guna perlindungan yang menyeluruh pada bodi kendaraan, cat mobil akan terhindar dari water spot pada bodi mobil ketika air hujan yang menempel pada bodi mobil akan langsung turun dan tidak menyentuh permukaan cat terlalu lama.

        Sehingga pada permukaannya tidak akan muncul noda yang sulit dihilangkan, lebih dari itu juga dapat melindungi bodi mobil dari goresan-goresan halus serta dapat melindungi dan menambah ketahanan cat mobil dengan membentuk lapisan tipis pada bodi mobil.

        Purewax sendiri hadir untuk para pecinta otomotif Indonesia dengan produk andalan, yaitu Purewax Waterless Wash merupakan semprotan hidrofobik pembersih all in one, pembersihan tanpa air yang dapat membuat kilau dan aman untuk semua lapisan cat.

        [AM]