V-Kool Rilis Gold Series dan Silver Series

pekik udi irianto | 27 Mar 2018

Full Width Image
AFTERMARKETPLUS.id - PT. V-KOOL lndo Lestari, distributor ekslusif kaca film premium V-KOOL di Indonesia, pada hari ini (27/3) di Jakarta meluncurkan produk kaca film V-KOOL terbaru sekaligus Media Workshop bertempat di Hotel Gran Mahakam, Jakarta (28/3). Media Workshop ini membahas tuntas mengenai produk yang diperkenalkan oleh PT V-KOOL lndo Lestari untuk mendampingi satu-satunya produk kaca film premium yang dimiliki saat ini, yaitu Diamond Series yang terdiri dari Diamond Plus Series dan Diamond Series. ”Bertahun-tahun kami bertahan dengan hanya satu pilihan kaca film premium yaitu V-KOOL Diamond Series. Namun banyak konsumen yang menginginkan kaca film yang sesuai dengan kebutuhan dan budget yang mereka miliki,” ungkap Linda Widjaja, Vice President Direktur, PT V-KOOL lndo Lestari. Linda melanjutkan bahwa pada akhirnya PT VKOOL lndo Lestari memperkenalkan Gold Series dan Silver Series untuk menjawab permintaan dari konsumen Indonesia yang menginginkan pilihan kaca film dengan tampilan serta performa yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Kaca film Gold Series dan Silver Series memberikan pilihan dan kemudahan bagi konsumen yang menginginkan kaca film V-KOOL unfuk mobilnya dengan kemudahan memilih spesifikasi kaca film yang sesuai dengan keinginan. V-KOOL memberikan 3 pilihan grade (tingkat) seri kaca film yaitu Diamond series, Gold Series serta Silver Series. 3 Seri kaca film lni merupakan kaca film terbaik di kelasnya. "Pada Gold Series dan Silver Series ini, konsumen dimudahkan dengan memilih sendiri kaca film yang diinginkan sesuai tingkat kegelapan yang dibutuhkan untuk kaca depan, kaca samping dan kaca belakang. Kami sudah memadupadankan pilihan spesifikasi produk dengan kualitas terbaik dan terefisien bagi konsumen untuk kaca film yang akan dipasang pada kaca depan. kaca samping dan kaca belakang," pungkas Linda. Produk-produk baru kaca film V-KOOL ini akan mulai dipasarkan di Jakarta pada perhelatan pameran otomotif tahunan Indonesia International Motor Show (llMS) 2018 yang akan berlangsung pada tanggal 19 hingga 29 April 2018 di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta. [MNR]

#kaca film #V-Kool #V-Kool Gold Series #V-Kool Silver Series

...
Author : pekik udi irianto > 2894 Articles

Pekik Udi Irianto mengenyam pendidikan di Vrije Academie voor de Beeldende Kunsten, The Haque, NL. Memulai karir di bidang otomotif sejak: 1994 : Fotografer Tabloid Otomotif. 2001 : Redaktur Foto Tabloid Otosport. 2003 : Redaktur Foto Majalah Auto Bild Indonesia. 2015 : Pemimpin Redaksi aftermarketplus.id.

Comment (0)

List Comment

No Comment