Asuransi Astra Raih 2 Penghargaan Sebagai Top CSR 2023 5 Star dan Top Leader on CSR Commitment 2023

Foto: Istimewa

AFTERMARKETPLUS.id – Asuransi Astra menjadi salah satu perusahaan yang terlibat aktif dalam mewujudkan kegiatan corporate social responsibility (CSR) berkelanjutan, berhasil meraih dua penghargaan sekaligus, yaitu Top CSR 2023 5 Star (Level Luar Biasa) dan Top Leader on CSR Commitment 2023 dalam Top CSR Awards 2023.

TOP CSR Awards 2023 merupakan ajang penghargaan yang diselenggarakan oleh Majalah Top Business guna memberikan apresiasi dan penghargaan tertinggi kepada perusahaan – perusahaan di Indonesia yang dinilai berhasil dalam menjalankan program CSR.

Selain itu, Asuransi Astra juga berhasil mendapatkan penghargaan Top Leader on CSR Commitment 2023 yang  diberikan kepada Busines Leader atau Presiden Direktur/Pimpinan Tertinggi di perusahaan yang dinilai memiliki komitmen tinggi dalam mendukung kelengkapan sistem, tata kelola, dan keberhasilan implementasi CSR di perusahaan.

Rudy Chen yang pada tahun ini menjabat sebagai Executive In Charge Astra Financial dinilai berhasil mendukung seluruh kegiatan CSR yang telah Asuransi Astra canangkan pada tahun 2022 lalu.

Sesuai dengan arti dari sustainability, Asuransi Astra secara berkelanjutan terus berupaya menciptakan hubungan baik dengan para pemangku kepentingan dan masyarakat di sekitar melalui beragam wujud sosial dari tahun ke tahun.

“Mewujudkan pendidikan berkualitas, penanganan perubahan iklim, pertumbuhan ekonomi nasional yang lebih baik, serta kehidupan yang sehat dan sejahtera bagi masyarakat merupakan mimpi Asuransi Astra yang akhirnya kami tuangkan dalam misi tanggung jawab sosial. Kami berusaha memahami kebutuhan masyarakat agar memberikan hal yang bermakna dan berarti tanpa henti,” terang Adi Sepiarso, Compliance & Risk Management Director Asuransi Astra (12/6/2023).

“Oleh karena itu, kami ucapkan terima kasih atas dukungan luar biasa para pelanggan dan rekanan serta masyarakat Indonesia kepada Asuransi Astra. Tentunya, kami tidak ingin berjalan sendiri dalam memberikan peace of mind, sehingga kami mengajak masyarakat untuk berani bergerak memberikan manfaat positif bagi diri sendiri, masyarakat dan lingkungan sekitar guna menjaga Bumi ini,” imbuh Adi Sepiarso.

[WAP]