Di Program ‘Carrying Goodness’, New Carry Pick Up Sebagai Mobil Pengangkut

Wina Avondita Prawitasari | 28 Sep 2019

Full Width Image

AFTERMARKETPLUS.id – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) selaku agen pemegang merek Suzuki di Indonesia memiliki kepedulian kepada lingkungan sekitarnya. Kepedulian tersebut merupakan bentuk tanggung jawab dan apresiasi Suzuki atas kepercayaan konsumen terhadap kendaraan unggulan Suzuki.

“Pertumbuhan bisnis Suzuki di Indonesia menunjukkan tren positif, salah satunya terlihat dari keberhasilan New Carry Pick Up sebagai Rajanya Pick Up di Indonesia. Sebagai wujud terima kasih kami atas kepercayaan konsumen, Suzuki berkolaborasi dengan Tabloid Otomotif mengadakan program ‘Carrying Goodness’ dengan menjadikan New Carry Pick Up sebagai kendaraan pembawa kebaikan bagi keluarga kita yang berada di panti wreda dan panti asuhan,” ujar Dony Saputra, 4W Marketing Director PT SIS.

Program ‘Carrying Goodness’ merupakan kegiatan kemanusiaan melalui pemberian donasi yang diangkut menggunakan New Carry Pick Up ke beberapa panti wreda dan panti asuhan.

Pada acara ini, Suzuki dan Tabloid Otomotif memberikan berbagai kebutuhan pokok kepada keluarga Indonesia yang berada di Panti Wreda Getsemani - Depok, Panti Wreda Hana - Tangerang, Panti Asuhan Aria Putra - Tangerang, Yayasan Tunas Harapan Pertiwi - Bekasi, dan Panti Asuhan Yayasan Kami - Bekasi dari 25 hingga 27 September 2019.

Carry Pick Up merupakan kendaraan niaga ringan yang telah dipercaya konsumen sejak tahun 1976. Pada Agustus 2019, New Carry Pick Up dipilih oleh 59,6% konsumen di segmen kendaraan niaga ringan untuk menunjang mobilitas usahanya.

[WAP]

#New Carry Pick Up

Comment (0)

List Comment

No Comment