Hyundai Buka 2 Dealer 3S Baru di Cirebon dan Kupang

AFTERMARKETPLUS.id – PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menggandeng PT Akbar Mandiri Sejahtera meresmikan dua dealer terbarunya sekaligus, yaitu Hyundai Kalijaga di Jawa Barat dan Hyundai Kupang di Nusa Tenggara Timur (13/7/2023).

Hingga saat ini total 130 dealer resmi Hyundai telah beroperasi di seluruh Indonesia untuk memfasilitasi layanan after-sales bagi pelanggan setia Hyundai.

Kehadiran Hyundai Kupang di Provinsi Nusa Tenggara Timur merupakan yang pertama kalinya bagi Hyundai.

Makmur, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia mengatakan, “Kami dengan senang mengumumkan kehadiran dealer terbaru Hyundai yang berada di Provinsi Jawa Barat dan juga Provinsi Nusa Tenggara Timur. Kami menyambut baik semangat luar biasa yang diberikan oleh para mitra dealer Hyundai untuk terus mengembangkan dan memperluas jaringan dealer Hyundai di Indonesia.”

Hyundai Kalijaga berlokasi di Jl. Kalijaga no.117, Pegambiran, Kec. Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat dan Hyundai Kupang berlokasi di Jl Timor Raya KM 7, Kel. Oesapa Barat, Kec.Kelapa Lima, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur beroperasi di bawah manajemen PT Akbar Mandiri Sejahtera. 

Kedua dealer ini dilengkapi dengan fasilitas penjualan, servis, dan suku cadang atau layanan 3S dan juga telah terintegrasi dengan program Click-to-Buy (CTB).

Tentunya dealer ini akan memfasilitasi pelanggan baik dari sisi layanan pengecekan rutin maupun layanan lainnya yang mereka butuhkan.

Selain itu, Hyundai Kalijaga didukung oleh 2 (dua) fasilitas AC Charging Station untuk para pelanggan mobil listrik, serta fasilitas working bay yang dapat menampung sampai dengan 7 unit kendaraan dari Hyundai.

Sementara Hyundai Kupang memiliki 1 (satu) fasilitas AC Charging Station hingga ketersediaan working bay yang mampu menampung 2 unit kendaraan Hyundai bagi para pelanggan.  

[AM]