Hyundai Gowa Siapkan Semua Diler Dengan Charging Station 30 KW

AFTERMARKETPLUS.id – PT Gowa Modern Motor, yang mempunyai jaringan diler Hyundai Gowa, mengikuti perkembangan teknologi elektrifikasi berencana akan membangun fasilitas charging station berkapasitas 30 kW di beberapa dilernya.

Untuk saat ini semua diler Hyundai Gowa sudah memiliki fasilitas charging station 7kW.

“Sampai saat ini Hyundai Gowa sudah mempunyai 21 diler, yang menjadikan jaringan diler terbesar Hyundai di Indonesia yang tersebar di area Jabodetabek, Banten, Jawa Barat, Jawa Timur, Bali, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Utara,” ujar Sigit Wahyu Anggoro, Chief Operating Officer Hyundai Gowa. Pada saat funfutsal di Jakarta (23/5).

Sigit Anggoro menambahkan, untuk pasar mobil listrik, tentu kami meneruskan melakukan penetrasi pasar dengan produk Hyundai Ioniq 5. Demi menambah layanan untuk pelanggan, semua diler kami sudah terdapat charging station 7kW, tapi kami akan segera menambah 30 kW di beberapa cabang.

Menurutnya untuk saat ini sedang melakukan peningkatan penjualan, dengan hadir di beberapa Mall, dan menambahkan charging station, karena tahun ini Hyundai Gowa fokus untuk memperkuat layanan purnajual.

Fokus yang dilakukan Hyundai Gowa dengan melakukan peningkatan ketersediaan suku cadang dan kualitas layanan servis bengkel.

Fokus ini dibuat untuk mendukung strategi agresif untuk penjualan Hyundai Stargazer dan Creta yang mempunyai populasi semakin tinggi di pasar Indonesia.

“Kami tidak hanya fokus ke dalam bengkel sendiri, tapi juga bekerja sama dengan toko onderdil lain supaya semakin mudah mendapatkan suku cadang Hyundai,” ujar Sigit Anggoro.

Manariknya Hyundai Gowa menambahkan layanan body and paint di Kawasan Jabodetabek. Selain itu, tahun ini juga berencana menambah diler baru dari saat ini 21 diler. Seluruh diler Hyundai Gowa sudah memiliki layanan 3S (sales, service, dan spare parts).

[Angga Marsanto]