AFTERMARKETPLUS.id - Liburan menjadi salah satu agenda seru untuk dinikmati keluarga dalam menikmati akhir tahun. Tentu penting memilih kendaraan agar keluarga nyaman dan aman saat berkendara.
Bagi Sobat aftermarketplus yang ingin mencoba kendaraan dengan fitur-fitur andalan, perlu mencoba Wuling New Cortez. Mobil buatan Cikarang ini memiliki fitur-fitur unggulan di kelasnya.
Interior Lega
Sesuai dengan taglinenya, Wuling New Cortez memiliki kabin yang luas yang dapat membuat penumpang semakin nyaman dan lega serta captain seat di baris kedua.
Penambahan seat tray serbaguna yang dirancang khusus untuk mendukung produktivitas, baik untuk keluarga maupun bisnis.
Selain itu, kendaraan ini tetap dilengkapi comfortable tilt steering, digital AC control, one push button, convenient electric front seat adjuster, auto up/down windows dengan anti pinch pada keempat jendelanya, auto door lock by speed, audio & Bluetooth steering switch.
Desain interior yang berkelas menambah nilai eksklusif bagi penumpang. Menambahkan faktor elegan, penyegaran interior terlihat pada panel color bertekstur black marble serta premium black semi-leather seats yang menjadikan nuansa elegan di kabin.
WIND & IoV
Kendaraan Wuling New Cortez juga disematkan fitur Wuling Indonesia Command (WIND) dimana penumpang dapat mengoperasikan sejumlah fitur cukup dengan suara berbahasa Indonesia.
Fitur tersebut juga dapat memberikan perintah pengaturan buka tutup sunroof, hingga membesarkan dan menurunkan suhu AC.
Sementara fitur IoV, merupakan fitur yang memungkinkan penumpang dapat mengendalikan kendaraan jarak jauh, menjadi remote dalam mengoperasikan mesin, mendinginkan kabin, buka tutup jendela hingga mengunci pintu mobil hanya dengan perintah suara.
Tentu, fitur tersebut akan menambah kenyamanan keluarga saat berlibur akhir tahun. Untuk performa, kendaraan ini dibekali dengan mesin 1.451 cc turbocharger 4 silinder DOHC DVVT, yang mampu menghasilkan tenaga 140 hp pada 5.200 rpm dan torsi puncak 250 Nm pada 3.600 rpm.
Daya tersebut ditransfer melalui transmisi CVT ke penggerak roda depannya. Dengan mesin 1.451 cc, New Cortez memiliki tenaga yang cukup untuk pemakaian harian, torsinya sudah terasa di rpm rendah, sehingga tak perlu menginjak pedal gas lebih dalam-dalam. Terdapat 3 mode transmisi yakni Eco, Sport dan opsi manual 8 percepatan simulated.
Fitur keselamatannya pun cukup lengkap. Mulai dari Electronic Stability Control (ESC), Dual SRS front and side airbag, Emergency Stop Signal (ESS), rem ABS (Anti-lock Braking System), EBD (Electronic Brake-force Distribution) plus BA (Brake Assist), Hill Hold Control (HHC), sensor parkir depan belakang sampai kursi ISOFIX telah tersedia.
Medium MPV berkelas ini dipasarkan mulai dari Rp 299,3 juta untuk tipe CE dan Rp 337,65 juta bagi tipe EX.
[Sigit Akbar]

Author : Sigit Akbar > 204 Articles
Sigit Akbar seorang Jurnalis, Youtuber dan Automotive Enthusiast. Pernah berkarya di Tabloid Otomotif, Grup Kompas Gramedia tahun 2018. Kini aktif menjadi Youtuber di Rukun Indonesia (Rukun Podcast) dan menikmati perkembangan otomotif di Indonesia sebagai Senior Editor di aftermarketplus.id.
List Comment
No Comment