AFTERMARKETPLUS.id - Mercedes-Benz Indonesia kembali menunjukkan taringnya sebagai ikon kemewahan otomotif dunia dengan memperkenalkan , SUV full-size pertama bertenaga listrik sepenuhnya dari keluarga Mercedes-Maybach.
Kendaraan ini menjadi standar baru dalam mobilitas mewah berkelanjutan, menggabungkan teknologi canggih EQS SUV dengan kemewahan tanpa kompromi khas Maybach.
Dengan konsumsi daya hanya 24,4-22,5 kWh/100 km dan emisi CO₂ 0 g/km, Maybach EQS 680 SUV menjadi bukti nyata bahwa kemewahan dan keberlanjutan bisa berjalan seiring.
Era Baru Mobilitas Mewah: Elegansi, Kecanggihan, dan Ramah Lingkungan
"Peluncuran perdana Mercedes-Maybach EQS 680 SUV di Indonesia adalah langkah besar kami untuk menghadirkan kemewahan yang berkelanjutan," ujar Donald Rachmat, CEO Mercedes-Benz Indonesia (3/11/2025).

Menurutnya, model ini merepresentasikan masa depan mobilitas mewah, menggabungkan teknologi elektrifikasi terkini dengan keanggunan dan kenyamanan legendaris khas Maybach.
Desain Eksterior: Dominasi Elegan dan Eksklusif
Dari pandangan pertama, EQS 680 SUV langsung memancarkan aura kemewahan sejati. Bagian depan menampilkan black panel khas Maybach dengan kisi vertikal krom yang dipadukan dengan logo bintang Mercedes di kap mesin, ikon yang tak lekang oleh waktu.
Tersedia pilihan warna two-tone paint khas Maybach menonjolkan karakter prestisius, yaitu High-tech Silver / Nautical Blue dan Obsidian Black / Selenite Grey.
Dibekali pelek eksklusif berukuran 21-22 inci, footstep dengan penerangan otomatis, serta emblem Maybach di berbagai sisi bodi mempertegas bahwa ini adalah SUV untuk mereka yang hanya menginginkan yang terbaik.
Interior: Lounge Pribadi di Atas Roda
Masuki kedalam kabin, dan Anda akan merasakan sensasi seperti berada di private lounge kelas dunia.
Ruang kabin luas, senyap, dan berlapis material terbaik dari kulit Nappa Leather ramah lingkungan, diolah menggunakan kulit biji kopi alami untuk proses tanning yang lebih hijau.
Mercedes-Maybach EQS 680 SUV hadir dengan pilihan warna eksklusif seperti Espresso Brown/Balao Brown Pearl hingga Crystal White/Silver Grey Pearl.
Dilengkapi MBUX Hyperscreen tiga layar besar dengan tampilan visual "Maybach Blue" yang menawan serta kayu alami Manufaktur dalam berbagai varian mewah seperti open-pore walnut wood dan piano lacquer black.
Kursi belakang dilengkapi fitur pijat, pemanas leher, dan pendingin, lengkap dengan ENERGIZING COMFORT System dan First-Class Rear Console-terdiri dari tablet MBUX, pendingin minuman, dan cup holder berpemanas atau pendingin.

Mercedes-Maybach EQS 680 SUV menjadi pionir kemewahan berwawasan lingkungan. Material kulit diproses dengan bahan alami dari kulit biji kopi, mengurangi limbah kimia dan memberi manfaat tambahan bagi petani kopi.
Selain itu, komponen daur ulang seperti baja dan aluminium sekunder digunakan tanpa mengurangi kekuatan maupun kualitas.
SUV ini dibekali sistem ENERGIZING AIR CONTROL Plus dengan filter HEPA, menjaga udara di dalam kabin tetap bersih.
Fitur AIR BALANCE Package menghadirkan wewangian eksklusif No. 12 MOOD Ebony dengan aroma kayu cendana dan rempah lembut yang menenangkan.
Pencahayaan ambient interior dengan 64 pilihan warna, termasuk Rose Gold White dan Amethyst Glow, melengkapi suasana elegan di setiap perjalanan.
Mercedes-Maybach EQS 680 SUV bukan sekadar kendaraan, melainkan pernyataan gaya hidup-menggabungkan kemewahan, kecanggihan, dan keberlanjutan dalam satu paket sempurna.
Dengan hadirnya model ini, Mercedes-Benz menegaskan posisinya sebagai pelopor mobilitas mewah berkelanjutan di Indonesia, membuka babak baru dalam dunia SUV listrik ultra-premium.
Author : pekik udi irianto > 3048 Articles
Pekik Udi Irianto mengenyam pendidikan di Vrije Academie voor de Beeldende Kunsten, The Haque, NL. Memulai karir di bidang otomotif sejak: 1994 : Fotografer Tabloid Otomotif. 2001 : Redaktur Foto Tabloid Otosport. 2003 : Redaktur Foto Majalah Auto Bild Indonesia. 2015 : Pemimpin Redaksi aftermarketplus.id.
List Comment
No Comment