Mesin Mazda CX-9 Tenaganya Sudah Maksimal Sejak Putaran Bawah

AFTERMARKETPLUS.id – Setelah meluncur pertama kali pada gelaran GIIAS 2017, Mazda akhirnya resmi menghadirkan tipe flagship dari jajaran SUV-nya.

Yup, Mazda CX-9 sudah resmi ditawarkan mulai harga Rp 798,8 juta on the road Jakarta.

IMG_6081

Berbicara dapur pacunya, ia sudah mengusung unit SKYACTIV-G berkapasitas 2.488 cc 4-silinder dengan imbuhan turbocharger.

Kenny Wala, Product Planning PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), mengatakan kalau dapur pacu ini sudah pakai Dynamic Pressure Turbo.

“Namanya Dynamic Pressure Turbo, Itu merupakan teknologi yang sudah dipatenkan Mazda, yang mana bisa meminimalisir gejala turbo lag,” kata Kenny (1/2).

“Biasanya kan mobil-mobil berturbo suka ngelag waktu rpm rendah, kalau dengan ini turbo lag bisa diminimalisir lah,” tambahnya.

Seperti diketahui mobil berturbo umumnya butuh sedikit waktu, sebelum turbo spooling secara maksimal saat berakselerasi.

Karena gejala lag sangat sedikit, hasil yang bisa dirasakan tentu tenaga mesin sejak putaran bawah yang terbilang istimewa.

“Efek turbo langsung terasa pada rpm rendah, di 2.000 rpm langsung keluar torsi maksimal, sedangkan power maksimal keluar di 5.000 rpm,” ucapnya.

Meski memiliki kemiripan dengan mesin diesel yang digdaya saat putaran mesin rendah, Kenny mengatakan karakter CX-9 sangat berbeda.

“Jadi mirip karakter diesel? Enggak juga sih, karena kalau diesel kan karakternya beda dengan bensin,” ungkapnya.

Ia mengatakan kalau mesin CX-9 tarikannya lebih spontan, sejak rpm bawah tenaga sudah bisa dikail maksimal. Terlebih proses penyaluran tenaga tetap halus.

“Kalau diesel kan lebih kasar ya dari suaranya, kalau ini halus banget sih,” tuturnya.

Di samping itu rupanya CX-9 ini merupakan mobil pertama Mazda yang menggunakan SKYACTIV gasoline turbo.

“Ini pertama sih, kita tunggu aja nanti ada model apa lagi yang pakai turbo,” imbuh Kenny.

Artinya bakal ada mesin turbo lagi nih untuk tipe Mazda lainnya, tunggu info-info selanjutnya dari aftermarketplus.id ya!

[MNR/DAF]

About pekik udi irianto 2282 Articles
1. Otomotif Tabloid, PT Dunia Otomotifindo - Group of Magazine as Photographer from May 2, 1994 to June 14, 2001 2. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photographer from June 15, 2001 to December 31, 2001 3. Otosport Tabloid, Automotive Media Supporting Unit, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2002 to December 31, 2002 4. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2003 to April 5, 2003 5. Auto Bild Magazine, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from May 6, 2003 to December 31, 2008 6. Photographic Section, Auto Bild Editorial Department, Automotif Media, Publishing II Division, PT Infometro Mediatama - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2009 to October 31, 2014 7. aftermarketplus.id as Editor in Chief from August 2, 2015 to present