MMKSI Ingin Tambah Kekuatan Purna Jual, Siap Tambah Dealer dan Konsep Quick Pit

AFTERMARKETPLUS.id – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah memikirkan untuk bisa terus eksis di tengah maraknya serbuan merek kendaraan dari China di Indonesia yang punya bentuk negara kepulauan, salah satu hal yang mereka soroti adalah kesiapan jangkauan jaringan penjualan produk dan layanan purna jual yang mereka berikan.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Atsushi Kurita sebagai President Director PT MMKSI, pada Senin (1/4/2024) di Parle Senayan, Jakarta.

Ia mengatakan untuk di Indonesia sendiri Mitsubishi pada sektor penjulan dan bahkan purna jual sendiri telah mencapai angka 90% dan akan terus bertambah nantinya hingga tiga tahun kedepan.

“Sebenarnya untuk jaringan aftersales, saat ini sudah cover 90% wilayah Indonesia. Untuk sisi penjualan kami memang akan menambah outlet, dealership (nantinya) tiga tahun ke depan akan ditambah dengan jumlah yang tidak terlalu banyak,” ujarnya dalam acara buka puasa bersama jurnalis otomotif .

Pada FY 2024 ini MMKSI tengah mempersiapkan 5-7 dealer terbaru mereka untuk cakupan wilayah Jawa, Kalimantan, dan Sulawesi dengan hadirnya layanan purna jual seperti perbaikan bodi (Body Repair).

“Untuk target fasilitas dealer ada 5-7 baru di FY 2024 area Jawa, Kalimantan, dan Sulawesi. Untuk body paint kami akan lihat dulu total volume ada berapa dan diskusi dengan dealer, tetapi kurang lebih 2 – 3 body paint akan dibuka di FY 2024,” tambahnya.

Bahkan pada pembukaan dealer terbaru mereka di Margonda, Depok, Mitsubishi menambahkan konsep Quick Pit yang mana hadir untuk layanan untuk layanan servis yang cepat.

pada konsep Quick Pit ini akan disediakan perlatan baru yang bisa membuat layanan lebih cepat dan akurat dibandingkan sebelumnya.

“Akan disediakan perlatan baru yang bisa membuat layanan lebih cepat dan akurat dibandingkan sebelumnya,” ujar Kazuto Azuma selaku Director of After Sales Division PT MMKSI.

Ia menggambarkan bahwa pada sebelum hadirnya Quick Pit ini hanya mampu mengerjakan dalam sehari 5 mobil tetapi dengan konsep terbaru tersebut nantinya akan mampu mengerjakan 7 mobil dalam satu harinya.

“Ilustrasinya (sebelumya) sehari biasanya bisa 5 unit, setelah pakai quick pit bisa 7 unit,” terangnya.

Kazuto berharap konsep ini akan berada di semua dealer Mitsubishi tetapi saat ini hanya akan berada di dealer yang menjadi lokasi strategis dengan investasi yang disesuaikan.

“Berapa dealer yang punya quick pit ini akan disesuaikan dengan investasi dari dealer. Fokus kami adalah semua dealer punya program ini tetapi kami akan lihat perkembangannya seperti apa dan main location juga akan lebih diutamakan,” tambahnya.

[Aliyyu]