Aprilia Tuareg 660 Resmi Dipasarkan di Indonesia

Foto: Istimewa

AFTERMARKETPLUS.id – PT Piaggio Indonesia hari ini (6/9/2022) memperkenalkan Aprilia Tuareg 660 baru. Aprilia Tuareg 660 ini unggul di kelincahan, kepraktisan, kecepatan, dan kemampuan teknis yang canggih di segmen petualangan dan off-road.

Aprilia Tuareg 660 tidak hanya semakin memperkaya keluarga Aprilia 660, yaitu Aprilia RS 660 dan Aprilia Tuono 660 yang luar biasa, tetapi semakin menunjukkan mesin luar biasa di kelas menengah 660 yang sangat mampu dan terbukti ringan tetapi tidak rentan, teknikal tetapi tidak rumit, untuk memberikan pengalaman berkendara terbaik dan menyenangkan bagi pengendara pemula dan berpengalaman.

Aprilia Tuareg 660 dirancang, dikembangkan, dan dibangun dengan penuh pertimbangan untuk menjadi kombinasi terbaik dari kendaraan roda dua off-road dan petualangan, menghasilkan sinergi produk yang optimal, siap untuk menjadi kendaraan di segala medan.

“Didesain untuk pengendara yang benar-benar mencari kebebasan dan kemampuan untuk berpetualang di segala kondisi jalan, Aprilia Tuareg 660 menawarkan kebutuhan akan performa tinggi, kelincahan serta pengalaman berkendara yang benar-benar menyenangkan di berbagai medan jalan untuk menjelajahi setiap sudut lanskap Indonesia yang indah. Aprilia Tuareg 660 terbaru bergabung dalam keluarga 660, yaitu Aprilia RS 660 dan Aprilia Tuono 660, sehingga melengkapi segmen Aprilia dari racing ke adventure. Inilah mengapa PT Piaggio Indonesia berada di sini, untuk melayani pelanggan kami dengan pilihan yang lebih banyak dan lebih menarik,” terang Marco Noto La Diega, Managing & Country CEO PT Piaggio Indonesia.

Aprilia Tuareg dihadirkan dengan konsep untuk menemani para pencari kebebasan dalam berkendara. Nama Tuareg sendiri memiliki makna yang berarti “manusia bebas”, berasal dari nilai inti dalam budaya orang Tuareg dari Sahara, yang dikenal dengan kemampuan bertahan hidup dan keahlian eksplorasi mereka bahkan di lingkungan yang paling sulit sekalipun.

Memberikan kesempatan bagi pengendaranya untuk berkendara dengan bebas adalah misi tulus dari Aprilia Tuareg. Aprilia Tuareg 660 meningkatkan standar dalam pengalaman berkendara petualangan off-road.

Tetapi pada saat yang sama juga menempatkan semangat perjalanan sebagai aspek utama berkat kinerjanya yang sempurna di aspal, teknikal premiumnya, kinerja twin-cylinder 80 HP, dan bobotnya yang berkurang hanya 187 kg tanpa cairan.

Aprilia Tuareg 660 tersedia dalam warna Indaco Tagelmust yang ikonik dan secara eksplisit terinspirasi oleh skema warna ApriliaTuareg Wind 600 pada tahun 1988. Aprilia Tuareg 660 ini dibanderol Rp 656 juta (on the road) Jakarta.

[MNR]

About pekik udi irianto 2275 Articles
1. Otomotif Tabloid, PT Dunia Otomotifindo - Group of Magazine as Photographer from May 2, 1994 to June 14, 2001 2. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photographer from June 15, 2001 to December 31, 2001 3. Otosport Tabloid, Automotive Media Supporting Unit, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2002 to December 31, 2002 4. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2003 to April 5, 2003 5. Auto Bild Magazine, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from May 6, 2003 to December 31, 2008 6. Photographic Section, Auto Bild Editorial Department, Automotif Media, Publishing II Division, PT Infometro Mediatama - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2009 to October 31, 2014 7. aftermarketplus.id as Editor in Chief from August 2, 2015 to present