Tampang baru Mitsubishi Xpander Bikin Penasaran

Gilang Budiman | 18 Apr 2019

Full Width Image

AFTERMARKETPLUS.id - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) merilis cuplikan gambar Xpander dalam foto dan video jelang ajang IIMS 2019.

Cuplikan gambar foto tersebut hadir melalui akun social media resmi PT MMKSI, sedangkan gambar video dapat dilihat pada www.mitsubishixpander.com.

Dari cuplikan video tersebut terlihat beberapa bagian dari Xpander dengan versi yang lebih menarik.

Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI megatakan dalam keterangan resminya (18/4), “PT MMKSI mengucapkan terima kasih atas dukungan dan penerimaan keluarga Indonesia yang sangat baik terhadap produk ini. Sebagai bentuk apresiasi atas capaian dan penerimaan yang baik yang baik terhadap XPANDER, PT MMKSI akan mempersembahkan MPV idola keluarga Indonesia tersebut dengan desain berbeda dan dalam jumlah dan unit terbatas. Nantikan penampilannya pada 25 April 2019 di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019.”

[GLG]

#Mitsubishi Xpander #IIMS 2019

...
Author : Gilang Budiman > 1668 Articles

Gilang Budiman merupakan lulusan jurusan Ekonomi S1 Universitas Indonesia dan jurusan Business S2 Universitas Binus International yang memulai karir dibidang otomotif sejak;

  • 2002 : Komunitas Honda Civic Indonesia
  • 2009 : Komunitas BMW CAR CLUB OF INDONESIA
  • 2011: Wartawan Auto Bild Indonesia
  • ⁠2014 : Komunitas Mercedes Benz Club Indonesia (NECI)
  • 2015: Senior Reporter Otodriver
  • 2016: Senior Editor Aftermarketplus

Comment (0)

List Comment

No Comment