Toyota Komitmen Berikan DP yang Masuk Akal untuk Konsumen di Tengah Pandemi Covid-19

AFTERMARKETPLUS.id – PT Toyota Astra Motor (TAM) terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk konsumen dengan tetap menghadirkan DP yang masuk akal di tengah pandemi Covid-19.

Anton Jimmy Suwandy, Marketing Director TAM menjelaskan, bahwa Toyota sendiri dinaungi lembaga pembiayaan yang terbagi dalam dua jenis.

“Lembaga finance Toyota kan terbagi dua, ada affiliated (yang bergabung) dan non affiliated, yang non affiliated kebanyakan dari bank, itu memang semua sudah menaikkan Down Payment (DP),” kata Anton, Rabu (29/4).

Ia menjelaskan, jadi saat ini sudah tidak ada lagi yang namanya low DP atau uang muka yang di bawah 20 persen.

Baca juga: https://aftermarketplus.id/aktual/permintaan-toyota-mobile-service-meningkat-dua-kali-lipat-karena-psbb

Selain DP yang naik, Anton berujar, kriteria persetujuan untuk nasabah pastinya mengalami beberapa perubahan tergantung dari masing-masing kebijakan lembaga pembiayaan.

Kendati demikian, Anton tetap merasa beruntung karena di tengah kondisi yang sulit pihaknya masih didukung oleh affiliated company yakni Astra Credit Company (ACC) dan Toyota Astra Finance (TAF).

“Mereka (ACC dan TAF) pada saat ini masih bisa bertahan di DP yang relatif masih reasonable (masuk akal) kira-kira di angka 25 hingga 35 persen,” tandasnya.

Selain itu, Anton menambahkan, dari segi kriteria approval pun masih relatif baik.

“Walaupun saya enggak bisa menyamakan seperti sebelum Covid-19, terus terang ini sangat membantu dealer-dealer kami dalam melayani konsumen,” pungkasnya.

[MNR]

About pekik udi irianto 2277 Articles
1. Otomotif Tabloid, PT Dunia Otomotifindo - Group of Magazine as Photographer from May 2, 1994 to June 14, 2001 2. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photographer from June 15, 2001 to December 31, 2001 3. Otosport Tabloid, Automotive Media Supporting Unit, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2002 to December 31, 2002 4. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2003 to April 5, 2003 5. Auto Bild Magazine, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from May 6, 2003 to December 31, 2008 6. Photographic Section, Auto Bild Editorial Department, Automotif Media, Publishing II Division, PT Infometro Mediatama - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2009 to October 31, 2014 7. aftermarketplus.id as Editor in Chief from August 2, 2015 to present