Vinfast Mulai Melakukan Pengiriman Mobil Listrik VF 5 di Indonesia

Angga Marsanto | 23 Nov 2024

Full Width Image

AFTERMARKETPLUS.id - Melalui gelaran Mandiri Utama Finance Gaikindo Jakarta Auto Week (MUF GJAW), VinFast Auto secara resmi memulai pengiriman mobil listrik VF 5 ke konsumen pada Jumat, 22 November 2024.

"Dengan pengiriman VF 5 bagi konsumen untuk pertama kalinya di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week, kami bangga dapat menyediakan pilihan mobil listrik yang menarik, andal, dan cerdas bagi konsumen Indonesia," ujar Nguyen Thuy Linh, CEO of VinFast Indonesia.

Nguyen Thuy Linh menambahkan, melalui kendaraan perkotaan yang dinamis ini, VinFast berkomitmen untuk mendukung konsumen Indonesia dalam revolusi transportasi hijau dan berkontribusi dalam menciptakan masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan bagi semua orang..

VinFast VF 5 merupakan mobil listrik kedua yang dihadirkan VinFast di Indonesia, kehadirannya mempertegas misinya untuk menghadirkan kendaraan listrik yang terjangkau untuk semua kalangan sekaligus mendukung revolusi transportasi ramah lingkungan di seluruh Indonesia.

Untuk informasi hanya dalam sembilam bulan, sejak di perkenalkan di Indonesia, VinFast telah menghadirkan dua model listrik di dua segmen yang popular yakni VF 5 (segmen A) dan VF e34 (segmen C).

Kehadiran kedua model ini menunjukkan keseriusan VinFast dalam memperkenalkan solusi mobilitas ramah lingkungan yang memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia.

VF 5 menjadi salah satu model terlaris VinFast pada 2024 yang berkontribusi secara signifikan terhadap pangsa pasar perusahaan di Vietnam.

Mengikuti keberhasilan ini, VinFast berambisi menjadikan VF 5 model andalan di Indonesia yang mengedepankan tiga pilar utama, yakni kendaraan berkualitas premium, harga yang terjangkau, serta kebijakan after-sales yang terbaik.

Kemudian untuk model segmen A menggabungkan desain yang solid dan kompak dengan fitur keselamatan yang superior dibandingkan dengan mobil bensin di segmen yang sama, menjadikan VF 5 pilihan ideal bagi para pengemudi di kawasan perkotaan.

Model yang dirancang untuk konsumen Indonesia yang tertarik transportasi ramah lingkungan, terutama di kawasan Jakarta dan sekitarnya.

Untuk harga VF 5 dibanderol Rp286.450.00 On The Road (OTR) Jakarta (dengan pembelian baterai) dan Rp 218.250.000 (dengan skema berlangganan baterai).

VinFast juga menawarkan opsi pembelian yang fleksibel, dimana pelanggan dapat membeli VF 5 dengan baterai atau memilih paket langganan baterai mulai dari Rp990.000 per bulan.

Selain itu, pelanggan yang memilih skema cicilan akan menikmati bunga 0 persen, tanpa biaya administrasi, dan tanpa biaya layanan selama tahun pertama.

Untuk mengatasi kekhawatiran konsumen terkait transisi ke kendaraan listrik di Indonesia, VinFast juga memberikan jaminan nilai jual kembali yang menarik, seperti kendaraan yang telah digunakan selama 6 bulan akan dihargai hingga 90 persen dari harga awal, setelah satu tahun sebesar 86 persen, setelah dua tahun sebesar 78 persen, dan setelah tiga tahun sebesar 70 persen.

VF 5 juga dilengkapi dengan garansi terdepan di pasar Indonesia, yang menawarkan garansi selama tujuh tahun atau 160.000 kilometer (mana yang tercapai lebih dulu) untuk kendaraan, dan delapan tahun tanpa batasan jarak tempuh untuk baterai.

Di ajang MUF GJAW 2024, para pengunjung juga dapat melakukan test drive VF 5 dan VF e34 untuk merasakan langsung kendaraan listrik cerdas dan modern yang sangat cocok dengan gaya hidup perkotaan.

[Angga Marsanto]

#Vinfast #Vinfast VF 5

...
Author : Angga Marsanto > 1728 Articles

Angga Marsanto, lulusan S1 Ekonomi STEKPi, memulai karir dibidang otomotif sejak :
2009 - 2014 Jurnalis di Majalah Yamaha Motodream
2015 - 2019 Jurnalis di Otorider.com
2019  Senior Editor Aftermarketplus
2012 - Sekarang Ketua Umum Jakarta Jupiter Club
2013 sebagai Konseptor Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI)
2010 - 2014 Test Rider Yamaha
 

Comment (0)

List Comment

No Comment