Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia Terbaru Wajib Pertamax Turbo

Foto: Istimewa

AFTERMATKETPLUS.id – Peraturan Pemerintah mengenai standar emisi Euro 4 telah diberlakukan sejak Oktober 2018.

Jadi seluruh mobil yang dijual saat ini telah mengadopsi teknologi baru agar standar emisi Euro 4 dapat terpenuhi, termasuk Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia yang dirilis pada 15 Januari lalu.

Salah satu persyaratan Euro 4 adalah penggunaan bahan bakar dengan kandungan Sulfur yang rendah alias harus di bawah 50 ppm. Artinya, saat ini hanya Pertamax Turbo (RON 98) yang mampu menyediakan bensin dengan kadar Sulfur serendah itu, yakni sekitar 20 – 30 ppm. Berdasarkan spesifikasi, Pertamax masih memiliki kandungan Sulfur 500 ppm.

Padahal, untuk angka oktan, Euro 4 hanya mensyaratkan minimal RON 91 alias setara dengan Pertamax, Shell Super, atau Total Performance 92.

Pertanyaannya, bagaimana jika pemilik mobil dengan standar Euro 4 menggunakan bensin yang tidak memenuhi persyaratan alias memiliki kandungan Sulfur tinggi?

LUBANG INJEKTOR LEBIH KECIL

Salah satu usaha agar emisi dapat dibuat rendah sehingga lolos standar Euro4 adalah proses pengabutan bahan bakar. Dengan lubang injektor dibuat lebih banyak namun mempertahankan debit bensin yang disemprotkan, otomatis membuat ukuran lubang-lubang injektor menjadi lebih kecil. Semakin kecil, maka bensin dapat dibuat seperti kabut sehingga kian mudah terbakar.

Kebayang dong sob… kalo kandungan Sulfur di bahan bakar tinggi, maka injektor lebih mudah tersumbat. Akhirnya, proses pengabutan bahan bakar akan terganggu.

GUNAKAN FUEL TREATMENT

Jika memaksa menggunakan bensin dengan kandungan Sulfur lebih dari 50 ppm, tak ada salahnya untuk lebih sering menggunakan Fuel Treatment.

Aditif yang dimasukan ke dalam tangki bahan bakar ini merupakan konsentrat yang berfungsi membersihkan beragam kotoran yang hadir di sistem bahan bakar, termasuk membersihkan injektor.

PELUMAS MESIN CEPAT RUSAK

Efek lainnya bensin dengan kandungan Sulfur tinggi di bahan bakar adalah usia pakai pelumas menjadi lebih singkat. Kandungan asam dari Sulfur di dalam bahan bakar akan cepat menurunkan angka TBN (Total Base Number) di oli mesin, sehingga pelumas tak mampu lagi menahan asam.

So… silahkan memilih Sob… Menggunakan bahan bakar sesuai standar Euro 4 namun berharga mahal, atau menggunakan bensin murah tapi perlu menambah biaya untuk mengganti pelumas mesin lebih singkat dan membeli fuel treatment secara berkala?

[Dhany Ekasaputra]

About Dhany Ekasaputra 284 Articles
Experience 1. Racing Driver (1999-2002) 2. Testing Driver, e.g : Lamborghini Aventador, Lamborghini Gallardo, Lotus Elise, Nissan GT-R, Nissan Juke R, McLaren 650 S, etc (2001-2015) 3. Journalist Otosport (2001-2003) 4. Journalist Auto Bild Indonesia (2003-2009) 5. Technical Editor Auto Bild Indonesia (2009-2015) 6. Instructor Safety Institute Indonesia (2014-2016) 7. Operational Manager PT OtoMontir Kreasi Indonesia (2015-2017) 8. Managing Editor aftermarketplus.id (2017- )