Audio Mobil Naik Kelas! Harmonic Harmony Rilis EHD Reference & AHD Series, Suara Lebih Jernih dan Emosional

pekik udi irianto | 22 Jan 2026

Full Width Image
Suara Lebih Emosional di Kabin! Harmonic Harmony Luncurkan Teknologi Audio Terbaru

AFTERMARKETPLUS.id - Masalah noise listrik dan gaung di dalam kabin kerap menjadi musuh utama sistem audio mobil, bahkan pada perangkat audio kelas atas sekalipun.

Menjawab tantangan tersebut, Harmonic Harmony resmi memperkenalkan dua produk terbaru yang diklaim mampu mengubah total pengalaman mendengarkan musik di dalam mobil: EHD Reference dan AHD (Acoustic Harmony Device) Series.

Kedua perangkat ini dirancang khusus untuk menghadirkan kualitas audio mobil yang lebih bersih, fokus, dan natural-tanpa perlu mengganti komponen audio utama.

EHD Reference: Bersihkan Noise, Jaga Karakter Suara

EHD Reference berfungsi sebagai pembersih gangguan listrik yang berasal dari sistem kelistrikan mobil.

Dengan teknologi terbaru dan material berkualitas tinggi, perangkat ini mampu menurunkan tingkat kebisingan secara signifikan tanpa mengubah karakter asli suara audio system.


Hasilnya, suara musik terdengar lebih jernih, detail semakin jelas, dinamika lebih hidup, dan nuansa mendengarkan menjadi jauh lebih emosional.

Menariknya, dibandingkan generasi sebelumnya, EHD Reference memiliki kapasitas kerja hingga dua kali lebih besar, membuat kinerjanya semakin optimal untuk berbagai jenis sistem audio mobil.

AHD Series: Atasi Gaung Kabin dengan Teknologi Elektromagnetik

Tak hanya fokus pada sisi elektronik, Harmonic Harmony juga menghadirkan AHD (Acoustic Harmony Device) Series untuk mengatasi masalah gaung dan resonansi di dalam kabin mobil.

AHD bekerja dengan mengontrol medan elektromagnetik menggunakan material khusus seperti carbon fiber.

Berbeda dari produk sejenis, AHD menggunakan daya langsung dari listrik mobil (12V), sehingga performanya lebih kuat dan stabil. Keunggulan lainnya, AHD dapat dipasang secara tersembunyi tanpa mengganggu tampilan interior mobil.

Dua Varian AHD, Performa Berbeda

AHD Series tersedia dalam dua pilihan, yaitu AHD Standard dan AHD Reference. Untuk pengguna yang menginginkan performa maksimal, AHD Reference menawarkan tingkat kontrol hingga tiga kali lebih kuat dibanding versi standar.

Ketika dikombinasikan dengan EHD Reference, hasilnya terasa signifikan: fokus suara meningkat, bass menjadi lebih rapi, serta panggung suara terdengar lebih natural dan seimbang di seluruh kabin.

Konsep Modular, Fleksibel Sesuai Kebutuhan

Mengusung konsep modular, Harmonic Harmony memungkinkan pengguna meningkatkan sistem audio mobil secara bertahap sesuai kebutuhan dan budget.

Pendekatan ini juga memudahkan dealer dan installer dalam menawarkan solusi audio yang jelas, terukur, dan mudah dipahami konsumen.

Standar Baru Audio Mobil Berkualitas Tinggi

Melalui peluncuran EHD Reference dan AHD Series, Harmonic Harmony menetapkan standar baru dalam dunia audio mobil.

Perpaduan teknologi, kemudahan instalasi, serta peningkatan kualitas suara yang nyata menjadikan kedua produk ini solusi ideal bagi pecinta audio yang menginginkan pengalaman mendengarkan musik yang lebih hidup, jernih, dan berkualitas di setiap perjalanan.

#EHD Reference #AHD (Acoustic Harmony Device) Series #Harmonic Harmony

...
Author : pekik udi irianto > 3151 Articles

Pekik Udi Irianto mengenyam pendidikan di Vrije Academie voor de Beeldende Kunsten, The Haque, NL. Memulai karir di bidang otomotif sejak: 1994 : Fotografer Tabloid Otomotif. 2001 : Redaktur Foto Tabloid Otosport. 2003 : Redaktur Foto Majalah Auto Bild Indonesia. 2015 : Pemimpin Redaksi aftermarketplus.id.

Comment (0)

List Comment

No Comment