HOLIDAY TEST DRIVE 2024: Chery Omoda 5 GT FWD, Compact SUV Cocok di Perkotaan

AFTERMARKETPLUS.id – Holiday Test Drive aftermarketplus.id kami menggunakan SUV Chery Omoda 5 GT FWD, cocok untuk didalam maupun luar kota, dengan teknologi Gasoline Direct Injection (GDI) yang mampu menghasilkan performan 197 DK dengan torsi 290 Nm.

Untuk varian Omoda 5 GT terdapat dua pilihan yakni varian Z dan RZ dengan hadir pilihan front whell drive (FWD) yang di banderol Rp 453.800.000 menggunakan mesin berkapasitas 1.500 cc turbo bertenaga 145 DK dengan torsi 230 Nm kemudian untuk varian all whell drive (AWD) bermesin 1.600 DK dibanderol Rp 493.800.000 on the road Jakarta.

Menariknya untuk eksteriornya hanya dibedakan dengan aksen warna orange pada spion, pelek dan side moulding, kedua varian Omoda 5 GT varian AWD diklaim sanggup berakselerasi 0-100 km/jam dalam 8,8 detik (AWD) dan sementara varian FWD seperti unit tes ini klaimnya mampu berakselerasi 0-100 km/jam hanya dalam 7,8 detik.

Kemudian untuk performa bermesin 1.600 cc turbo lebih bertenaga dan agresif dengan transmisi tipe Dual Clucth Transmission (DCT) 7 percepatan yang sangat responsive pada setiap sentuhan pedal gas.

Melihat interior SUV seharga Rp 400 jutaan mempunyai material soft touch yang melapisi permukaan interior khususnya pada area touch point seperti arm rest, shift knop dan setir.

Asyiknya pada bagian tombol dan tuas terasa solid saat disentuh, seperti di bagian air vent dan plastik dasbor cukup solid dengan aksen panel piano black yang menghadirkan kesan mewah.

Kemudian dibagian jok sangat terasa nyaman dan ruang kaki cukup luas, penumpang akan di manjakan beragam fitur penunjang kenyamanan selama perjalanan seperti AC Dual Zone, Electric Perforated Seat With Ventilation (driver & passenger), sistem audio premium kolaborasi dengan Sony, Wireless Apple Carplay/Android Auto, Intelligent Wireless Charger, Intelligent Voice Control juga Sunroof dan Multicolor Ambient Light.

Menariknya ketika mau menghidupkan mesin Chery Omoda GT FWD disambut Welcoming Light ketika gelap. Kemudian penunjang kenyamanan mengemudi seperti Remote Engine Start dan Door Mirror Heating juga disematkan Chery pada varian Omoda 5 GT FWD ini.

Untuk fitur keamanan Chery Omoda 5 GT FWD sudah menggunakan visual yang ditampilkan dari 360 Around View Camera terlihat jernih dan 6 airbag, Electric Parking Brake & Auto Hold, Tyre Pressure Monitoring System, Blind Spot Detection, Hill Start Assist, Chery melengkapi Omoda 5 GT dengan fitur-fitur keamanan sophisticated diantaranya, 360 Around View Monitor, kamera depan-belakang dengan visual high definition yang dilengkapi garis pandu, Rear Cross Traffic Alert,Traffic Sign Recognition sampai Car Lead Departure Sign.
Cruise control di Omoda 5 GT FWD tipe adaptif yang dapat membaca pergerakan kendaraan di depannya dengan akurat.

Karena Teknologi Advanced Driving Assistance System di Omoda 5 GT tergolong canggih lantaran memiliki 11 fitur.

Diantaranya, Lane Departure Warning, Lane Departure Prevention, Adaptive Cruise Control, Intelligent Cruise Assist, Traffic Jam Assist, Front Collision Warning, Autonomous dan Emergency Braking. Sistem ADAS Omoda 5 GT didukung dengan keberadaan kamera di spion tengah dan sonar di gril depan.

Chery Omoda 5 GT juga mempunyai ruang penyimpanan yang cukup luas di seputar kabin, salah satunya mempunyai tempat tersembunyi di bawah konsol tengah, serta memliki bagasi berkapasitas 360 liter yang istimewa di kelas SUV dan bisa dikembangkan sampai 1.075 liter jika melipat kursi bangian belakang.

[Angga Marsanto]