Test Drive BYD Atto 3 Superior: Manjakan Seluruh Penumpang dengan Segala Keunggulan yang Dimilikinya

Foto: aftermarketplus.id

AFTERMARKETPLUS.id – Kehadiran BYD Motor Indonesia dengan 3 model kendaraan listriknya di Indonesia, yaitu Dolphin, Atto 3 dan Seal semakin meramaikan pasar mobil listrik di Tanah Air.

Kehadiran BYD di Indonesia ini terlihat serius, selang beberapa hari setelah peluncurannya, BYD langsung tancap gas menggelar media test drive.

Setelah sebelumnya kami diberikan kesempatan untuk test drive BYD Dolphin di wilayah Jabodetabek, kali ini kami mencoba model SUV dari BYD, yakni Atto 3.

Rute yang kami lalui kali ini jauh lebih menantang, yaitu dari Bandung menuju Jakarta. Artinya di sini kami bisa merasakan secara langsung Atto 3 menjelajah suasana perkotaan dan juga jalan tol.

Setibanya di kota Bandung, kami disambut deretan BYD Atto 3 yang berderet rapi. Atto 3 Superior berwarna Boulder Grey menjadi pilihan kami.

Eksterior

Tampilan eksterior Atto 3 terlihat sporty, modern dan kekar layaknya sebuah SUV sejati. Guratan garis-garis tegas di depan, samping maupun belakang mobil menyiratkan ketangguhan dari Atto 3 ini.

Apalagi ditopang dengan pelek berukuran 235/50 Ring 18 palang 5 semakin menambah ganteng nya mobil ini. Lampu depan dan belakang yang sudah LED, membuat tampilan BYD Atto 3 ini semakin berkelas.

Sebagai sebuah mobil SUV, Atto 3 yang memiliki dimensi panjang 4455 mm, lebar 1875 dan tinggi 1615 serta ground clearance 175 mm ini tentunya cocok untuk diajak jalan menembus segala medan.

Asyiknya lagi kehadiran panoramic sunroof yang telah dilengkapi dengan electric slide dan anti-trap membuat Atto 3 layaknya sebuah premium SUV.

Interior

Puas mengamati ekterior dari Atto 3, saatnya kami masuk ke dalam kabin. Interior Atto 3 ini mengusung konsep ‘Maskulin’, ini terlihat jelas dari dashboard yang tampak seperti membentuk otot-otot pada lengan maupun kaki atau BYD menyebutnya Muscle Streamline Dashboard.

Tuas persnelingpun terlihat unik, menyerupai alat olahraga yang terlihat kokoh dan nyaman digenggam saat melakukan perpindahan gigi dari D ke N.

Untuk pengemudi maupun penumpang depan, Atto 3 memanjakan dengan posisi duduk yang nyaman berkat kehadiran Gaming seat. Membuat saat melakukan perjalanan jauh tetap bisa duduk dengan menyenangkan.

Rasa Berkendara

Saatnya kini untuk merasakan rasa berkendara dari Atto 3 dengan rute dalam kota Bandung. Kebetulan saat itu suasana lalu lintas lumayan padat, dengan banyaknya kendaraan roda dua yang melintas, tentu perlu kewaspadaan ekstra dalam mengemudi.

Beruntung Atto 3 dibekali sistem keamanan yang canggih, salah satunya adalah kamera 360° yang dapat melihat dan memantau ke semua sudut mobil. Tentunya kehadiran fitur ini sangat membantu pengemudi.

Selain itu, Atto 3 ini juga memiliki fungsi radar di segala sisi dan BYD Intelligent system yang terdiri dari beberapa fitur ADAS, seperti intelligent driving, driving assistant, active safety, dan parking assistance.

Mengendarai Atto 3 di perkotaan ini memang terasa menyenangkan, berkat berbagai fitur canggih yang dihadirkannya, salah satunya adalah layar sentuh yang informatif berukuran 15,6 inci yang dapat dirotasi secara vertikal maupun horizontal. Dan ini merupakan nilai lebih dibandingkan rivalnya.

Setelah puas mengendarai Atto 3 di kota Bandung, saat nya Atto 3 kami ajak melaju di jalan tol Purbaleunyi. Posisi duduk yang ergonomis dan visibilitas yang baik, mengemudikan Atto 3 sangat fun to drive.

Saat memasuki tikungan dengan kecepatan sekitar 60 km/jam, handling dari mobil ini masih cukup baik, stir pun masih mudah dikendalikan. Racikan suspensi depan yang menggunakan MacPherson Strut dan suspensi belakang Multi-link bekerja dengan baik.

Asyiknya lagi, saat diajak melaju untuk mendahului kendaraan lain, tenaga dari Atto 3 ini terasa berlimpah, karena BYD Atto 3 mengusung Permanent Magnet Synchronous Motor dengan maksimum power 150 kW dan Torsi maksimum 310 Nm.

Kesimpulan

Sebagai sebuah SUV, mengendarai Atto 3 sangat menyenangkan. Posisi duduk yang nyaman tidak membuat lelah saat perjalanan jauh, tenaga berlimpah, fun to drive dan segudang fitur yang disandangnya layak Atto 3 ini untuk dipertimbangkan kehadirannya.

[MNR]

About pekik udi irianto 2462 Articles
1. Otomotif Tabloid, PT Dunia Otomotifindo - Group of Magazine as Photographer from May 2, 1994 to June 14, 2001 2. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photographer from June 15, 2001 to December 31, 2001 3. Otosport Tabloid, Automotive Media Supporting Unit, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2002 to December 31, 2002 4. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2003 to April 5, 2003 5. Auto Bild Magazine, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from May 6, 2003 to December 31, 2008 6. Photographic Section, Auto Bild Editorial Department, Automotif Media, Publishing II Division, PT Infometro Mediatama - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2009 to October 31, 2014 7. aftermarketplus.id as Editor in Chief from August 2, 2015 to present