Test Drive MG HS i-SMART: SUV dengan Segudang Fitur

pekik udi irianto | 15 Jun 2022

Full Width Image

AFTERMARKETPLUS.id – Kali ini kami mendapat kesempatan untuk melakukan test drive mobil pintar pertama dari MG yang diluncurkan tahun lalu di bulan Juni 2021, yaitu MG HS i-SMART. Mobil bergenre Sport Utility Vehicle (SUV) ini selain telah mengusung segudang fitur juga dibekali dengan teknologi cerdasnya yang meliputi Smart Drive, Smart Check, Smart Command, dan Smart Connect.

Masuk ke dalam kabin MG HS i-SMART kami disambut interior nuansa warna merah hitam dengan ambient light, jok semi bucket dengan lubang di bagian dekat head rest, serta layar informasi 10.1” di tengah ditambah dengan lingkar kemudi yang tersemat tombol pengaturan audio dan Bluetooth. Membuat Interior MG HS i-SMART menampilkan kesan sporty dan mewah layaknya mobil SUV premium.

Nah, sebelum MG HS i-SMART kami ajak menjelajah ke Gunung Batu di daerah Jonggol dengan kontur jalanan yang menantang; seperti tanjakan, turunan, kelokan dan bebatuan. Yuk kita ulas dulu apa itu teknologi cerdas yang disandangnya.

Mulai dari Smart Check, melalui fitur ini kita bisa memanfaatkan handphone yang tentunya harus kita install dulu aplikasi MG i-SMART, di sini kita bisa mengetahui apakah pintu mobil sudah terkunci atau belum, kondisi ban masih berapa psi, bahan bakar masih berapa yang tersisa, suhu kabin, kondisi mesin apakah mati atau menyala, tegangan listrik aki serta untuk mengunci pintu dan menyalakan AC juga bisa dilakukan melalui smartphone.

Asyiknya lagi juga ada fitur find my car, jika kita lupa parkir mobil di mall atau dimanapun, melalui fitur ini kita bisa terbantu, tandanya lampu mobil akan menyala dan terdengar suara klakson. O ya, mobil ini juga dilengkapi dengan fitur kamera 360, fitur ini sangat membantu ketika parkir di tempat sempit hanya dengan menekan tombol 360 kita bisa melihat area sekitar.

Kemudian Smart Command yang di MG namanya hello MG dengan total ada 100 perintah yang bisa dilakukan. Kita tinggal perintah suara saja kemudian disertai dengan perintah berikutnya, contohnya seperti open panoramic sunroof atau perintah membuka jendela mobil. Sayangnya perintah suara hanya bisa dilakukan dalam bahasa Inggris, belum bisa bahasa Indonesia seperti yang ada di Wuling almaz.

Lanjut ke Smart Connect di MG HS i-SMART yang sudah terintegrasi dengan navigasinya, juga bisa melakukan koneksi smartphone ke head unit memakai Apple maupun Android. Koneksi akan bisa langsung muncul ke layar head unit. Atau mendengarkan musik juga sudah bisa streaming dan sudah terkoneksi juga.

Lalu Smart drive mobil ini sudah dilengkapi dengan teknologi terbaru Advanced Driving Assist System (ADAS) yang di MG dinamai MG Pilot. Di sini fiturnya bejibun, sebut saja Lane Departure Warning, Lane Departure Prevention, Lane Keeping Assist, Adaptive Cruise Control, Traffic Jam Assist, Forward Collision Warning, Intelligent High Beam Control, Lane Change Assist, Rear Cross Traffic Alert, Blind Spot Detection dan Emergengy braking assist.

Okey kini tiba saatnya kami mencoba rasa berkendara dari MG HS i-SMART dengan membawanya ke daerah pegunungan. Posisi duduk yang nyaman dengan penyetelan elektrik 6 arah memudahkan pengemudi untuk mendapatkan posisi duduk yang pas.

Tanpa menunggu lama mesin dari MG HS i-SMART kami hidupkan, suaranya terdengar cukup halus dari dalam kabin. Ada 4 pilihan mode berkendara dari mobil ini, yaitu Eco, Normal, Sport dan Super sport. Karena situasi lalu lintas di jalan Jonggol – Cianjur agak padat pada saat itu, kami pilih mode Eco dengan maksud untuk lebih menghemat bahan bakar.

Meskipun dengan mode berkendara Eco, tarikan mobil ini masih cukup responsif pada saat akan mendahului kendaraan lain. MG HS i-SMART juga cukup lincah meskipun memiliki bodi dengan panjang 4.574 mm, lebar 1.876 mm dan tinggi 1.664 mm. Visibilitas yang baik, juga memudahkan kami memantau kondisi jalan di depan dengan banyaknya truk yang lalu lalang pada saat kami melintas.

Memasuki daerah Gunung Batu, mengendarai MG HS i-SMART paling mengasyikkan. Bagaimana tidak, dengan mode berkendara Sport di jalanan menanjak tenaganya berasa cukup melimpah. Mengusung mesin 1.490 cc DOHC 4 Cylinder 16 Valve Turbo TGI, tenaga 162 dk dan torsi 250 Nm dengan transmisi otomatis Dual Clutch 7-percepatan mudah saja SUV dari MG ini melibasnya.

Ketika memasuki jalanan berkelok, handling masih lumayan. Sayangnya suspensi agak kaku dan bantingannya terasa sedikit keras. Seperti diketahui, suspensi belakang MG HS i-SMART mengadopsi Independent Multi-link with Stabilizer Bar dan suspensi depan MacPherson Struts and Stabilizer Bar.

Nah ini yang paling menyenangkan ketika kami ketemu bukit dengan jalan yang lumayan curam, fitur Hill Descent Control (HDC) kami aktifkan dengan menekan tombol HDC yang ada di sekitar konsol tengah. Fitur ini bekerja dengan baik. Karena ketika fitur HDC aktif, kami cuma perlu mengontrol setir saja. Tekanan pedal gas dan rem secara otomatis diatur oleh komputer mobil. Komputer dengan sendirinya mengatur keempat ban tetap mencengkeram jalan dengan baik, sehingga mobil akan menuruni bukit dengan perlahan-lahan tanpa kita perlu takut akan tergelincir atau kehilangan traksi.

Secara keseluruhan MG HS i-SMART ini layak untuk menjadi pertimbangan jika Anda penyuka mobil SUV, apalagi kalau Anda termasuk keluarga kecil. Karena MG HS i-SMART hanya mampu menampung 5 orang penumpang saja, tapi enaknya ruang bagasi mobil ini menjadi lebih luas.

Tertarik? MG HS i-SMART ini dibanderol Rp 469.8 juta (on the road) Jakarta.

[MNR]

#MG #MG HS i-SMART #Test Drive MG HS i-SMART #harga MG HS i-SMARY #i-SMART

...
Author : pekik udi irianto > 2894 Articles

Pekik Udi Irianto mengenyam pendidikan di Vrije Academie voor de Beeldende Kunsten, The Haque, NL. Memulai karir di bidang otomotif sejak: 1994 : Fotografer Tabloid Otomotif. 2001 : Redaktur Foto Tabloid Otosport. 2003 : Redaktur Foto Majalah Auto Bild Indonesia. 2015 : Pemimpin Redaksi aftermarketplus.id.

Comment (0)

List Comment

No Comment