Test Drive New Mazda CX-5 Elite: Tampil Agresif dengan Tenaga Berlimpah

Foto: aftermarketplus.id

AFTERMARKETPLUS.id – New Mazda CX-5 resmi mengaspal di Indonesia pada bulan April 2022 lalu, kehadiran medium SUV terbaru dari PT Eurokars motor Indonesia (EMI) membuat kami penasaran untuk mencobanya.

New Mazda CX-5 hadir dalam 2 tipe, yaitu Elite dan Kuro. Kami beruntung mendapat pinjaman New Mazda CX-5 Elite dengan warna baru zircon Sand Metallic yang menghadirkan kesan tangguh dan elegan layaknya sebuah SUV sejati.

Eksterior

Melihat tampilan depan dari New Mazda CX-5 Elite terlihat sangat atraktif dan agresif dengan grill besar yang memiliki pola elemen 3 dimensi. Lampu LED yang menyipit semakin membuat tampilan New Mazda CX-5 Elite tampak sporty. Sosok New medium SUV dari Mazda ini semakin gagah dengan pelek 225/55 R19 aluminium wheels.

Tampilan pada bagian belakang New Mazda CX-5 Elite ini semakin sporty, yaitu dengan hadirnya 2 lubang knalpot yang menyembul di bagian bawah bodi. Selain itu, lampu belakang juga sudah LED.

Interior

Masuk ke dalam kabin New CX-5 Elite kami disambut dengan interior yang terlihat mewah namun tetap menonjolkan unsur sporty layaknya sebuah mobil medium SUV dipadu dengan warna hitam. Duduk pun terasa sangat nyaman dengan jok yang dibalut material kulit yang lembut.

Aura fitur berlimpah sudah terasa ketika kami duduk di dalamnya, seperti tombol start/stop button, layar head unit 8 inci dengan 10 speaker Bose yang siap memanjakan telinga penumpangnya, layar Multi Information Display (MID) 7 inci, jok depan dengan pengaturan elektris, pengaturan stir Tilt & Telescopic serta di lingkar kemudi hadir ada Voice Command dan Cruise Control. Selain itu, kehadiran sunroof pada New Mazda CX-5 Elite melengkapi kemewahan mobil ini.

Rasa Berkendara

Dua hari New Mazda CX-5 Elite menemani kami, jadi dalam waktu yang mepet ini, New Mazda CX-5 Elite kami maksimalkan dengan mencobanya berkendara ke jalan tol dan ke gunung Batu di daerah Jonggol.

Pada saat kami melaju di jalan tol dengan mode berkendara Sport, mudah saja mencapai kecepatan 100 km/jam. Sayangnya, New CX-5 Elite tidak dilengkapi dengan paddle shift. Namun kabin yang lumayan kedap mengemudikan mobil ini sangat menyenangkan, karena kami bisa sambil mendengarkan lagu dengan enak tanpa gangguan suara bising lainnya.

Nah, yang paling menyenangkan ketika New CX-5 Elite kami ajak ke gunung Batu. Jalan yang menanjak, menurun dan berliku menjadi tantangan tersendiri.

Dengan visibilitas yang baik, serta stir yang nyaman digenggam dan digerakkan sedikit saja sudah belok menjadikan mengendarai New CX-5 Elite di jalan berkelok, baik itu menanjak maupun menurun sangat menyenangkan. Bahkan sempat beberapa kali kami mendahului beberapa kendaraan lain di depan dengan kondisi jalan menanjak, dengan mudah dapat dilalui.

Ini berkat tenaga yang berlimpah dari mesin 2.488 cc 4 silinder SKYACTIV yang menghasilkan tenaga 190 dk di 6.000 rpm serta torsi 252 Nm di 4.000 rpm dengan transmisi Otomatis 6 percepatan /FWD yang disandangnya membuktikan ketangguhannya.

Asyiknya lagi dengan hadirnya fitur G-Vectoring Control Plus pada saat memasuki jalan berkelok, penumpang tidak terlempar badannya. Tentunya ini menambah kenyamanan penumpang di dalamnya.

Untuk konsumsi BBM juga masih tergolong irit, sekitar 11 km/l seperti yang tertera di layar MID.

New Mazda CX-5 Elite sudah dibekali dengan segudang fitur keselamatan, seperti Mazda Radar Cruise Control (MRCC), Lane Departure Warning System, Lane Keep Assist, Cruising and Traffic Support, Blind Spot Monitoring (BSM) and Rear Cross Traffic Alert (RCTA),Smart City Brake Support (SCBS), ABS, EBD, BA, DSC, TCS dan Hill Launch Assist (HLA).

Tertarik? New CX-5 Elite dibenderol Rp 597 juta dan New CX-5 Kuro dibanderol Rp 607 juta. Keduanya harga (on the road) Jakarta.

[MNR]

About pekik udi irianto 2275 Articles
1. Otomotif Tabloid, PT Dunia Otomotifindo - Group of Magazine as Photographer from May 2, 1994 to June 14, 2001 2. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photographer from June 15, 2001 to December 31, 2001 3. Otosport Tabloid, Automotive Media Supporting Unit, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2002 to December 31, 2002 4. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2003 to April 5, 2003 5. Auto Bild Magazine, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from May 6, 2003 to December 31, 2008 6. Photographic Section, Auto Bild Editorial Department, Automotif Media, Publishing II Division, PT Infometro Mediatama - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2009 to October 31, 2014 7. aftermarketplus.id as Editor in Chief from August 2, 2015 to present