Test Drive New XL7 Hybrid Alpha A/T: Selain Irit, Juga Nyaman Dikendarai

Foto: aftermarketplus.id

AFTERMARKETPLUS.id – Setelah resmi diluncurkan di Indonesia (15/6/2023), akhirnya PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memberikan kesempatan kepada Kami untuk mencoba secara langsung varian tertinggi, yaitu New XL7 Hybrid Alpha A/T di Yogyakarta dan sekitarnya (6/7/2023).

Rute yang menjadi ajang test drive New XL7 Hybrid Alpha A/T cukup lengkap dan menantang, seperti jalan berkelok yang menanjak dan menurun serta jalan di perkotaan dengan kondisi lalu lintas yang cukup padat.

Melihat jajaran New XL7 Hybrid yang terparkir rapi di dealer Suzuki Sumber Baru Mobil Yogyakarta, tampak tampilan eksterior gril depan dengan desain baru dibumbui aksen warna hitam, demikian juga dengan peleknya membuat sosok new XL7 Hybrid tampil semakin sporty dan gagah layaknya mobil SUV sejati.

Pembaruannya lainnya juga terlihat pada new tailgate garnish chrome, new short pole antenna, new hybrid emblem dan new two-tone body color.

Saat masuk ke dalam kabin, Kami disambut interior yang lapang layaknya sebuah mobil keluarga yang siap mengangkut 6 penumpang dengan nyaman.

O ya, pada sesi test drive ini Kami ditemani 2 awak media Nasional dari otomotifnet dan Jawa Pos. Nah saat start dari dealer Suzuki di Yogyakarta menuju hotel, sengaja Kami duduk di bangku baris kedua. Penasaran bagaimana rasanya duduk di bangku baris kedua sebagai penumpang di New XL7 Hybrid ini.

Joknya cukup empuk dan menopang dengan baik saat Kami duduk, legroom juga masih cukup lega di mana kaki masih bisa sedikit selonjoran. Dengan postur 173 cm, headroom juga masih luas.

Asyiknya lagi, baik untuk penumpang baris kedua maupun ketiga masih bisa merasakan hembusan adem nya kabin XL7 Hybrid ini, AC Double Blower nya menyebarkan suhu yang cukup merata. Tentu ini semakin membuat nyaman penumpang, apalagi saat melakukan perjalanan jauh di siang hari dengan suhu yang panas.

Puas duduk di bangku baris kedua, saatnya untuk mengendarai New XL7 Hybrid Alpha A/T varian tertinggi dari jajaran XL7 yang dibanderol Rp 304.900.000 ini.

Masuk kedalam kabin depan, Kami disambut interior yang terlihat simpel namun sporty. Head unit berukuran 8 inci dan pengaturan AC digital menambah kesan modern dari SUV terbaru Suzuki yang dilengkapi dengan SHVS (Smart Hybrid Vehicle by Suzuki) yang berguna untuk pengurangan emisi gas buang serta efisiensi penggunaan bahan bakar.

Tampilan layar MID New XL7 Hybrid juga semakin terlihat canggih dengan beberapa pilihan untuk menyesuaikan selera pengemudinya.

Posisi duduk yang ergonomis serta stir yang nyaman digenggam serta visibilitas yang cukup baik menambah nilai lebih dari mobil ini.

Start dari Kaliurang, segera tombol start/stop engine Kami tekan, New XL7 Hybrid segera Kami geber menuju kota Yogyakarta. Jalan di perbukitan Kaliurang yang berkelok dengan mudah dilahap New XL7 Hybrid ini, handlingnya cukup baik. Ini tentu berkat racikan suspensi dan ground clearance 200 mm yang pas.

Pada saat melalui jalan menanjak dan ingin mendahului kendaraan lain, New XL7 Hybrid ini cukup mudah. Dapur pacu New XL7 Hybrid yang menggunakan mesin K15B berkapasitas 1.462 cc empat silinder segaris, yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 103 dk pada 6.000 rpm dan torsi 138 Nm pada 4.400 rpm yang disalurkan melalui transmisi otomatis 4-percepatan menunjukkan kemampuannya. Ini membuat mengendarai New XL7 Hybrid ini semakin meningkatkan kepercayaan diri.

Serta dengan hadirnya fitur keselamatan HHC (Hill Hold Control) ini sangat membantu pengemudi saat harus berhenti di jalan menanjak, seperti yang Kami alami di daerah Kaliurang.

Selama perjalanan menuju pantai Parangtritis, Kami sempat terhenti di beberapa titik perempatan lampu merah, untungnya New XL7 Hybrid ini telah dibekali teknologi engine auto start-stop. Sehingga mesin akan mati secara otomatis, dan mesin akan menyala kembali saat pedal rem kita angkat.

Tentunya teknologi ini dimaksudkan untuk meminimalisir penggunaan bahan bakar ketika tidak diperlukan, sehingga emisi gas buang serta konsumsi bahan bakar pun dapat dikurangi selama perjalanan.

Istimewanya lagi, kenyamanan dalam mengendarai New XL7 Hybrid turut ditingkatkan lagi lewat sejumlah hal baru seperti new E-mirror touchscreen dan new cruise control. Fitur-fitur baru ini terbukti sangat membantu saat Kami mengendarai mobil ini.

Jarak yang Kami tempuh pada saat test drive sekitar 112 km, dengan konsumsi bahan bakar seperti yang tertera di layar MID yaitu, 17.1 Km/L. Lumayan irit kan Sob!.

“Suzuki berharap, New XL7 Hybrid dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia akan SUV yang gagah dan kokoh, dengan teknologi dan fitur canggih yang ramah lingkungan untuk dapat menunjang pengalaman berkendara sehari-hari di berbagai medan di Indonesia,” terang Donny Saputra, 4W Marketing Director PT SIS di sela acara.

[MNR]

About pekik udi irianto 2310 Articles
1. Otomotif Tabloid, PT Dunia Otomotifindo - Group of Magazine as Photographer from May 2, 1994 to June 14, 2001 2. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photographer from June 15, 2001 to December 31, 2001 3. Otosport Tabloid, Automotive Media Supporting Unit, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2002 to December 31, 2002 4. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2003 to April 5, 2003 5. Auto Bild Magazine, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from May 6, 2003 to December 31, 2008 6. Photographic Section, Auto Bild Editorial Department, Automotif Media, Publishing II Division, PT Infometro Mediatama - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2009 to October 31, 2014 7. aftermarketplus.id as Editor in Chief from August 2, 2015 to present