Capaian Terbaik Isuzu di GIIAS 2018

Foto: aftermarketplus.id

AFTERMARKETPLUS.id – Pada ajang GIIAS 2018 lalu, Isuzu Indonesia memperoleh beberapa penghargaan bergengsi seperti sebagai Juara 2 Best of Commercial Car Booth dan Juara 3 Best of Passenger Car Booth.

Perolehan lainnya yang cukup menggembirakan, yaitu Isuzu mengalami peningkatan penjualan dibandingkan dengan GIIAS tahun lalu, yaitu untuk kendaraan komersial sebanyak 401 unit, dan untuk kendaraan penumpang sebanyak 50 unit.

Selain itu juga data akumulasi untuk pengunjung yang melakukan test drive kendaraan Isuzu passenger sebanyak 184 customer.

IAB

Hal ini tentu perolehan yang menggembirakan Isuzu Indonesia untuk memacu dalam mengeluarkan produk-produk yang dibutuhkan oleh para customer. Pada tahun ini Isuzu juga mulai memperkenalkan Brand Rejuvenation yang akan menjadi identitas Isuzu Indonesia, sebagai bukti Isuzu Indonesia semakin konsentrasi terhadap kebutuhan customer dengan mengusung Isuzu Real Partner, Real Journey.

Tema booth Isuzu di GIIAS 2018 lalu yaitu, “Always Next To You”, yang berhasil di visualisasikan dengan tampilan Product line up dan After Sales Service Isuzu Indonesia.

Hingga saat ini Isuzu telah memiliki 104 outlets, 24 outlet satelit dan Isuzu juga memiliki 12 parts Depo, yang terdiri dari 6-part Depo untuk Isuzu GIGA (Medan, Pekanbaru, Surabaya, Samarinda, Banjarmasin, Makassar), 4 parts Depo untuk Isuzu Elf (Lampung, Palembang, Manado, Bali) dan 1 parts Depo gabungan di kota Semarang.

[MNR]