Terios 7 Wonders Siap Jelajahi Pesona Alam Rinjani–Lombok dan Ternate–Halmahera

Foto: Istimewa

AFTERMARKETPLUS.id – Gemah ripah loh jinawi, itulah negeri kita Indonesia yang memiliki banyak kekayaan alam dan ragam budaya yang menghiasi seantero Nusantara atau yang lebih dikenal dengan ‘Wonderful Indonesia’.

Mulai dari keindahan alam, flora dan fauna, kearifan lokal dan budayanya yang unik, kuliner nusantara yang menggugah selera, serta hal yang menarik lainnya. Indonesia memiliki banyak sekali potensi wisata yang bisa menarik wisatawan domestik maupun mancanegara untuk dapat datang menikmatinya.

Daihatsu memiliki satu program ikonik petualangan yang khas bertujuan untuk mengeksplorasi kekayaan alam dan ragam budaya nusantara, yakni Terios 7 Wonders. Selain untuk mempromosikan keindahan dan pesona Indonesia, program ini sekaligus membuktikan ketangguhan dan performa Daihatsu Terios dalam melintasi berbagai kondisi medan jalan di Indonesia.

Daihatsu Terios merupakan mobil SUV (Sport Utility Vehicle) berkapasitas 7 penumpang telah hadir menemani pelanggan selama hampir 17 tahun, dan telah dipercaya pelanggan dengan lebih dari 300 ribu unit kepemilikan di Indonesia sejak 2007.

Petualangan Terios 7 Wonders tahun ini memasuki tahun ke-10, setelah sebelumnya sukses menjelajahi area Sumatera pada tahun 2012; disusul Jawa (2013); Sulawesi (2014); Kalimantan (2015); Flores (2016); Maluku Utara (2017); Maluku Selatan (2018); Bengkulu, Pontianak, dan Kolaka (2019); serta Kalimantan Timur, Sumba, dan Baubau (2022).

Dan, tahun ini, Terios 7 Wonders untuk pertama kalinya akan mengajak pelanggan dan masyarakat Indonesia untuk merasakan serunya berpetualang langsung bersama Daihatsu New Terios sambil berwisata dan menikmati budaya lokal setempat dengan destinasi seru dan menantang, yakni Rinjani–Lombok dan Ternate–Halmahera.

Tentunya, bagi Sahabat Petualang yang ingin berpartisipasi pada seleksi program ini dapat mendaftarkan diri pada website Daihatsu di www.Daihatsu.co.id/terios7wonders yang dapat diakses mulai 20 Agustus 2023, serta pengumuman akan diinformasikan pada 10 September 2023 melalui website dan media sosial resmi Daihatsu.

“Dalam rangkaian Hari Kemerdekaan Indonesia ke-78, dan mendukung sektor pariwisata Indonesia, program Terios 7 Wonders ini ditujukan juga sebagai bentuk komitmen Daihatsu untuk mendukung dan mempromosikan keindahan alam Indonesia dan ragam budayanya kepada masyarakat luas sesuai dengan tema Sahabat Petualang Indonesia,” terang Sri Agung Handayani, Marketing Director dan Corporate Planning & Communication Director PT Astra Daihatsu Motor (18/8/2023).

[MNR]

About pekik udi irianto 2361 Articles
1. Otomotif Tabloid, PT Dunia Otomotifindo - Group of Magazine as Photographer from May 2, 1994 to June 14, 2001 2. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photographer from June 15, 2001 to December 31, 2001 3. Otosport Tabloid, Automotive Media Supporting Unit, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2002 to December 31, 2002 4. Otosport Tabloid, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2003 to April 5, 2003 5. Auto Bild Magazine, PT Penerbit Media Motorindo - Group of Magazine as Photo Editor from May 6, 2003 to December 31, 2008 6. Photographic Section, Auto Bild Editorial Department, Automotif Media, Publishing II Division, PT Infometro Mediatama - Group of Magazine as Photo Editor from January 1, 2009 to October 31, 2014 7. aftermarketplus.id as Editor in Chief from August 2, 2015 to present