Cara Mudah Cek Kondisi Aki

AFTERMARKETPLUS.id – Aki adalah Salah satu komponen yang penting perannya dalam sebuah kendaraan. Maka dari itu kita perlu secara berkala untuk mengecek kondisi aki tersebut.

Cara mudah untuk mengecek kekuatan aki bisa dilakukan di Shop&Drive yang menggunakan alat Battery Tester yang dapat mendeteksi daya tanpa perlu melepas aki dari sarangnya.

Selain itu, pengecekan standar masih dapat dilakukan dengan mengecek lampu indikator aki pada dashboard mobil dan cek indikator elektrolit aki. Dari sana dapat dilihat apakah aki mobil bermasalah atau tidak.

Cara lainnya, pengecekan aki juga bisa dilakukan dengan mengecek indikator elektrolit aki di bagian atas aki.

Bila terlihat warna biru artinya aki masih berfungsi dengan baik, namun apabila terlihat berwarna putih berarti aki hanya kekurangan strum.

[WAP]