HSR Wheel Luncurkan 5 Model MYTH Pelek Original Design

AFTERMARKETPLUS.id – PT Tri Karya Birawa (TKB) Group Indonesia yang berdiri sejak 2003 yang mempunyai brand HSR Wheel meluncurkan 5 model terbaru dari MYTH Series.

HSR Wheel yang sudah lama bercita-cita memiliki desain pelek original kini menjadi kenyataan, karena berawal dari pemilihan kata MYTH yang sesuai dengan seluruh series pelek original HSR Wheel.

“Arti MYTH merupakan kependekan dari kata ‘mytos’ atau ‘mitos’. Kenapa kita menamakan MYTH, karena semua berawal hanya mimpi, ternyata mitos itu bisa kita patahkan menjadi sebuah kenyataan,” ujar Hendra Wijaya, Marketing Director HSR Wheel. GRHA HSR, Margasatwa, Jakarta Selatan (23/1).

Pelek MYTH ini dilakukan bersama tim R7D HSR Wheel dan MYTH Design Studio, karena melalui proses yang panjang dan cukup rumit.

Proses pembuatan pelek diawali dengan brainstorming, sketch 3D, pembuatan prototype sampai dengan proses quality control untuk bisa mendapatkan sertifikasi SNI, JWL dan VIA.

Kelima series MYTH yang diluncurkan memiliki ciri khas tersendiri yakni MYTH 01 pelek original design pertama HSR Wheel dengan konsep sangat fresh dan epic yang didesain sesuai dengan permintaan para konsumen.

MYTH 01 tersedia dengan empat pilihan warna yaitu black polish, black machine face, grey dan silver. MYTH 02 mempunyai desain dengan tampilan baru look different perspective agar terlihat lebih manis dan mature yang terinspirasi gaya Eropa.

MYTH 03 menggunakan desain simple yang terlihat modern dan canggih. Menariknya MYTH 03 diluncurkan bersamaan dengan MYTH 05 karena secara desain terkonsep berkesinambungan. Desain pelek ini memiliki lima spoe dengan dua varian warna yaitu machine face black oil dan semi matte black.

Sedangkan untuk MYTH 04 dirancang dengan palang tertutup untuk mengurangi turbulensi yang berada didalam roda. Desain MYTH 04 mempunyai konsep origami yaitu lipat dan sobek sehingga memberikan kesan sophisticated (canggih), contemporary (kontemporer) dan study (kokoh).

Sedangkan untuk MYTH 05 hasil pengembangan dari MYTH 03 yang mempunyai desain berkesinambungan dengan perbedaan dijumlah palangnya dengan memiliki delapan palang.

Selain meluncurkan 5 model terbaru pelek HSR Wheel, juga mengadakan kontes desain pelek RAI-S2 yang dinilai langsung oleh drifter internasional, Akbar Rais.

Adanya kontes untuk menunjang program HSR Wheel dalam mengusung konsep desain original dan mensupport desainer-desainer dalam bidang otomotif Indonesia. Untuk kontes ini bisa dilihat melalui website resmi HSR Wheel dan Instagram @hsr_wheel.

[Angga Marsanto]